REPORTER: Dahyati
KLIKSUMUT.COM | ACEH SELATAN – Dalam mempererat Kemitraan, Kapolres Aceh Selatan AKBP T Ricki Fadlianshah yang didampingi oleh Kasat Intel dan Kasat Narkoba menggelar temu ramah dengan wartawan, bertempat di Gulam Caffe Tapaktuan, Senin (28/4/2025) sore.
Adapun temu ramah Kapolres dengan para wartawan ini untuk berkenalan langsung sebagai Kapolres yang baru menjabat di Aceh Selatan dan mengajak bekerjasama dengan bersinergi dalam mempublikasikan informasi kepada masyarakat.
BACA JUGA: Kapolres Aceh Selatan Cek Kendaraan Dinas, Pastikan Kesiapan Operasional Anggota
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Aceh Selatan AKBP T Ricki Fadlianshah menyampaikan, Polri dengan insan Pers adalah mitra kerja, karenanya dengan adanya komunikasi yang baik, ia mengajak kemitraan yang sudah terjalin baik harus tetap terajut dan berjalan.
“Saya sebagai orang baru menjabat di Aceh Selatan ini sangat berharap kepada rekan-rekan supaya dengan adanya pertemuan kita ini, kita sudah saling kenal dan adanya komunikasi yang baik,” ucapnya.
BACA JUGA: Dapat Pembekalan Keterampilan, 160 Warga Aceh Tengah Siap Jadi Entrepreneur
Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh Selatan Yunardi, M.Is mengapresiasi dan berterimakasih kepada Kapolres Aceh Selatan karena Kerja sama ini sangat penting untuk menunjang tugas jurnalistik yang bertujuan mendukung stabilitas daerah,” pungkasnya. (KSC)