Tunggal Putra Sumut Tersingkir di Babak Penyisihan

Tunggal Putra Sumut Tersingkir di Babak Penyisihan

EDITOR: Bambang Nazaruddin

KLIKSUMUT.COM | DELISERDANG – M Alvin Prayoga harus mengakhiri langkahnya di arena Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, lebih awal. Tunggal putra bulu tangkis Sumatera Utara itu dipaksa menyerah atas wakil Sumatera Barat (Sumbar), Abaiza Petersay lewat straight set 18-21, 20-22.

Bacaan Lainnya

Bermain dihadapan pendukungnya sendiri tepatnya di Gedung PBSI Sumut Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deliserdang, Minggu (15/9/2024), Alvin mengawali permainan dengan tertinggal 0-2 hingga 2-5. Perlahan Alvin bangkit. Smash menyilang jadi andalanya membawa kedudukan jadi 6-6.

Bahkan, atlet asal Kisaran 2 Juni 2006 itu berbalik unggul saat kedudukan 7-6, usai Abaiza gagal mengembalikan shuttlecock dengan sempurna.

Sempat disamakan kedudukan jadi 8-8, Alvin bermain tenang memasuki interval gim pertama. Lagi-lagi smash menyilang Alvin menambah pundi-pundi poin dengan keunggulan 11-9.

BACA JUGA: Cabor Bulutangkis Manfaatkan 40 Hakim Garis Berlisensi Asli Sumut di PON XXI 2024

Selesai interval, Alvin sebenarnya masih unggul hingga 16-14. Namun, keuggulannya itu tidak bisa dipertahankan dengan baik. Poin Alvin mampu dikejar Abaiza untuk skor akhir gim pertama 18-21.

Game kedua berlangsung ketat. Alvin yang bertekad membalas, justru sudah tertinggal 1-4 di awal. Sadar butuh poin, Alvin meningkatkan permainannya hingga menyusul menjadikan skor 4-4.

Selepas itu, reli-reli panjang terjadi. Saling kejar poin menjadi tontotan menarik. Alvin unggul 11-9. Alvin semakin percaya diri dengan permainan agresif mengumpulkan poin. Dia sudah memimpin 17-13.

Pada akhirnya, Alvin kesusul lagi. Abaiza bahkan bisa membalikkan keadaan. Dia memborong lima poin berturut untuk skor 17-18 bagi Abaiza.

BACA JUGA: Jelang PON 2024, Bulutangkis Sumut Butuh Sparing

Alvin mencoba bangkit untuk memaksa skor 20-20, lanjut duice. Tapi, Alvin akhirnya menyerah. Skor 20-22 menjadi milik tim tamu.

Hasil ini membuat wakil tunggal putra tuan rumah habis. Sebelumya, Jeremiah Mark lebih dulu tersisih usai kalah dari Adriel Ferdinand Leonardo (Jatim) 16-21, 12-21. (KSC)

Pos terkait