KARO | kliksumut.com – Gandeng Personil Kodim 0205/TK bersama dengan Polres Tanah Karo dan Badan Narkotika Nasional Kabupaten Karo Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Kabanjahe melaksanakan razia gabungan dan lakukan penggeledahan kamar hunian warga binaan untuk memastikan keamanan Rutan Kabanjahe bersih dari ” Halinar” pada Kamis malam (12/10/2023) sekira pukul 20:00 Wib.
Kepala Rumah Tahanan Negara Kabanjahe Chandra Syahputra Tarigan SH,M.H menyebutkan kegiatan penggeledahan kamar hunian warga binaan ini dilakukan untuk deteksi dini dan mencegah hal yang tidak diinginkan terjadi serta memastikan Rutan dalam keadaan aman dan bersih.
BACA JUGA: kliksumut.com Ikut Meriahkan Jambore Nasional Volkswagen Indonesia Ke-52
Lebih jauh disebutnya,razia gabungan tersebut dengan menggandeng aparat penegak hukum dari Polres Tanah Karo, Kodim 0205/TK dan BNNK Karo, guna menghindarkan lingkungan Rutan dari praktik penyelundupan barang-barang terlarang,sebutnya.
“Saya ingatkan kepada petugas , supaya tetap mengedepankan profesional dalam melaksanakan tugas, siapa pun nanti dapat memasukkan barang terlarang kedalam Rutan ini , saya akan tindak tegas, jangan sesekali memasukkan barang larangan kedalam Rutan,” ucap Karutan Chandra Syahputra Tarigan.
Kegiatan penggeledahan berjalan lancar, aman dan tertib, warga binaan sangat kooperatif dalam kegiatan hari ini karena petugas dan aparat penegak hukum yang melaksanakan tetap bersikap tegas namun humanis dalam melaksanakan razia.
“Dari hasil penggeledahan tidak ditemukan barang terlarang, hanya ditemukan barang yang tidak terpakai seperti korek api gas, sendok, Kartu Joker, tali, sikat gigi yang di pertajam yang berpotensi bisa menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban, selanjutnya hasil razia langsung dimusnahkan dengan cara dibakar,” jelas Chandra.
BACA JUGA: Bupati Karo Hadiri Rapat Koordinasi Tentang Tambahan Dana Desa
Chandra juga ucapkan terima Kasih atas dukungan dan bantuan dari aparat penegak hukum atas razia gabungan dalam mendukung Rutan Kabanjahe bersih dari “Halinar”, semoga Rutan Kabanjahe selalu dalam keadaan nyaman, aman dan terkendali. (Del/Her)