Kuliah Umum di Unpab Ungkap Budidaya Jamur Peluang Menjanjikan di Masa Pandemi

Kuliah Umum di Unpab Ungkap Budidaya Jamur Peluang Menjanjikan di Masa Pandemi
Salah satunya kuliah umum bertema "Peluang Budidaya Jamur untuk Ketahanan Pangan pada Masa Pandemi di Kota Medan" yang digelar Program Studi Agroteknologi Fakultas Sains dan Teknologi Unpab.

MEDAN | kliksumut.com Universitas Pembangunan Panca Budi (Unpab) Medan terus melakukan berbagai usaha dan inovasi untuk meningkatkan kualitas dan pengetahuan mahasiswa lewat berbagai aktivitas akademik.

Salah satunya kuliah umum bertema “Peluang Budidaya Jamur untuk Ketahanan Pangan pada Masa Pandemi di Kota Medan” yang digelar Program Studi Agroteknologi Fakultas Sains dan Teknologi Unpab.

Ketua Program Studi Agroteknologi FST Unpab Hanifah Mutia ZN Amrul SSi M.lSi menyampaikan, kuliah umum seperti ini rutin dilakukan setiap bulannya.

“Selain meningkatkan wawasan mahasiswa, ilmu yang diperoleh diharapkan dapat juga diterapkan di dalam kehidupan sehari-hari,” katanya, Jumat (23/7/2021).

Dekan Fakultas Sains dan teknologi Unpab Hamdani ST MT menambahkan, kuliah umum ini juga mendukung salah satu Program Kampus Merdeka Merdeka Belajar, khususnya bidang wirausaha.

BACA JUGA: Mahasiswa Asal Samosir Apresiasi Rapidin Karena Komitmen Berikan Beasiswa

Kegiatan yang dilakukan secara daring dihadiri mahasiswa dan dosen Agroteknologi ini menampilkan narasumber Ahmadsyah (pengusaha jamur tiram yang berlokasi di Kelambir V, Deli Serdang) dan Putra Andika Siagian, ST, MM (motivator dan pengusaha muda).

Meskipun secara daring tidak mengurangi minat mahasiswa untuk bertanya. Pada kesempatan ini salah seorang mahasiswa menyatakan telah melakukan budidaya jamur tiram dan mengalami kendala dalam penyimpanan dan kemasan jamur.

Narasumber Putra Andika Siagian ST, MM menjelaskan beberapa trik dalam pemasaran dan penyimpanan jamur tiram, salah satunya yaitu kemasan.

Pos terkait