Seleksi Kompetensi Dasar CPNS Kabupaten Karo Tahun 2024: Transparansi dan Tertib di Kantor Regional VI BKN Medan

Seleksi Kompetensi Dasar CPNS Kabupaten Karo Tahun 2024: Transparansi dan Tertib di Kantor Regional VI BKN Medan
Pemerintah Kabupaten Karo gelar Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Tahun Anggaran 2024,yang dilaksanakan di Kantor Regional VI BKN Medan,di Jalan T.B.Simatupang selama dua hari. (kliksumut.com/Herman Harahap)

REPORTER: Herman Harahap
EDITOR: Wali

KLIKSUMUT.COM | MEDAN – Pemerintah Kabupaten Karo menggelar Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran 2024 di Kantor Regional VI BKN Medan, yang berlokasi di Jalan T.B. Simatupang Medan. Proses SKD ini menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) dan berlangsung selama dua hari, yakni pada 30 hingga 31 Oktober 2024, dengan total lima sesi.

Dari total 944 peserta yang telah dinyatakan lolos seleksi administrasi, 848 orang memilih untuk mengikuti ujian di Kantor Regional VI BKN Medan, sementara 96 peserta lainnya memilih titik lokasi di luar Kantor BKN VI Medan. Sebanyak 8 pelamar menggunakan nilai ambang batas dari periode sebelumnya sehingga tidak perlu mengikuti ujian, dan 55 peserta tidak hadir pada sesi tes yang telah ditentukan.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Pelepasan Peserta Didik TK Kemala Bhayangkari 05 Binjai

Sekretaris Daerah Kabupaten Karo, Drs. K. Terkelin Purba, M.Si, yang juga bertindak sebagai Ketua Panitia Pengadaan CPNS Tahun 2024, menyampaikan bahwa proses pelaksanaan tes berjalan lancar dan tertib. “Hari ini kita laksanakan empat sesi setelah kemarin telah dilaksanakan satu sesi. Total peserta yang hadir dan mengikuti tes sebanyak 848,” ujar Sekda Karo.

Sekda mengapresiasi kerja sama yang baik antara panitia dari Kantor Regional BKN VI dan pihak panitia dari Kabupaten Karo. “Seluruh proses pelaksanaan tes berjalan tanpa gangguan. Peserta tertib dan semua perangkat tes berfungsi dengan baik,” jelasnya.

Salah satu keunggulan pelaksanaan SKD CPNS tahun ini adalah transparansi melalui live score yang ditayangkan di kanal YouTube Kantor Regional VI Medan untuk setiap sesi, memungkinkan masyarakat untuk memantau hasil secara langsung dan mengurangi peluang kecurangan.

BACA JUGA: Tidak Bisa Mengelak, Pasutri dan Seorang Perempuan Ditangkap Satnarkoba Polres Karo

Sekda Karo pun memberikan himbauan tegas kepada seluruh peserta agar tidak mempercayai oknum atau calo yang mengklaim dapat membantu kelulusan dalam seleksi ini. “Proses seleksi ini sepenuhnya transparan dan akuntabel. Jangan percaya jika ada yang menawarkan bantuan kelulusan, karena itu hanya penipuan,” tutupnya.

Pelaksanaan SKD CPNS di Kabupaten Karo ini diharapkan dapat menyeleksi calon pegawai yang kompeten dan siap mengabdi untuk kemajuan Kabupaten Karo. (KSC)

Pos terkait