Dukung Ketahanan Pangan, Polres Sibolga Gelar Penanaman Serentak Bibit Jagung di Bukit Panomboman

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Sibolga Gelar Penanaman Serentak Bibit Jagung di Bukit Panomboman
Kapolresta Sibolga AKBP Achmad Fauzi bersama Forkopimda laksanakan penanaman ratusan bibit jagung di bukit Panomboman dalam rangka mendukung Ketahanan Pangan Nasional. (kliksumut.com/Ray Al Fahtoni)

REPORTER: Ray Al Fathoni

KLIKSUMUT.COM | SIBOLGA – Polres Kota Sibolga kembali menunjukkan komitmennya mendukung program ketahanan pangan nasional melalui kegiatan penanaman bibit jagung serentak di seluruh Indonesia. Program ini merupakan bagian dari upaya menciptakan swasembada pangan yang dicanangkan oleh pemerintah pusat.

Bersama unsur Forkopimda, Kapolres Kota Sibolga, AKBP Ahmad Fauzi, memimpin langsung penanaman ratusan bibit jagung di atas lahan milik Pemerintah Kota (Pemkot) Sibolga yang terletak di kawasan Bukit Panomboman, Kelurahan Angin Nauli, Kecamatan Sibolga Utara, Selasa (21/1/2025).

BACA JUGA: Tertangkap Basah! Pemuda di Sumbul Sedang Asyik Konsumsi Ganja, Sat Narkoba Polres Dairi Bertindak Cepat

Kegiatan ini dilakukan serentak di seluruh jajaran Polda hingga Polres se-Indonesia, dengan puncak acara dipimpin langsung oleh Kapolri bersama Menteri Pertanian di Kabupaten Subang, Jawa Barat, yang turut disaksikan secara virtual oleh Kapolres Sibolga dan Forkopimda.

Mendukung Ketahanan Pangan Nasional

Dalam keterangannya, AKBP Ahmad Fauzi menyampaikan bahwa penanaman bibit jagung di atas lahan seluas satu hektar ini merupakan tindak lanjut dari program prioritas pemerintah dalam menciptakan ketahanan pangan nasional.

“Ini adalah bagian dari program prioritas pemerintah untuk mewujudkan swasembada pangan secara nasional. Kami dari Polres Sibolga sangat mendukung penuh upaya ini, khususnya di wilayah Kota Sibolga,” ujar Ahmad Fauzi.

Ajak Masyarakat Manfaatkan Lahan Pekarangan

Tak hanya terfokus pada lahan luas, Kapolres Sibolga juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam mendukung ketahanan pangan dengan memanfaatkan pekarangan rumah.

“Kami mengimbau masyarakat Kota Sibolga untuk memanfaatkan lahan kosong di sekitar rumah, baik untuk menanam jagung maupun tanaman bermanfaat lainnya. Ini adalah langkah kecil yang berdampak besar bagi ketahanan pangan kita bersama,” tutupnya.

Kolaborasi untuk Masa Depan yang Lebih Baik

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak karena dianggap mampu mendorong terciptanya sinergi antara pemerintah daerah, kepolisian, dan masyarakat dalam menjaga ketahanan pangan.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Dukung Pertumbuhan Ekonomi, BRI Sibolga Raih Penghargaan di Temu Responden Bank Indonesia

Sebelum melakukan penanaman, rombongan Kapolres dan Forkopimda terlebih dahulu mengikuti agenda penanaman jagung yang dipimpin oleh Kapolri dan Menteri Pertanian secara virtual.

Dengan langkah ini, Polres Sibolga berharap program ini dapat menginspirasi masyarakat untuk terus mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan, khususnya di wilayah Kota Sibolga. (KSC)

Pos terkait