BRI BO Tanjungbalai Gelar Panen Hadiah Simpedes Semester 1 Tahun 2024

BRI BO Tanjungbalai Gelar Panen Hadiah Simpedes Semester 1 Tahun 2024
BRI: BRI BO Tanjungbalai sukses melaksanakan acara Panen Hadiah Simpedes (PHS) semester 1 tahun 2024. (Foto: kliksumut.com/Ist)

EDITOR: Bambang Nazaruddin
REPORTER: Muhammad Gani

KLIKSUMUT.COM | TANJUNGBALAI – Bank Rakyat Indonesia (BRI) BO Tanjungbalai sukses melaksanakan acara Panen Hadiah Simpedes (PHS) semester 1 tahun 2024 di Aula BRI Unit Veteran BO Tanjungbalai, Senin (23/12/2024).

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 08.00 WIB hingga selesai, dihadiri oleh sejumlah tamu undangan dan perwakilan nasabah setia BRI.

Acara ini dipimpin langsung Branch Office Head BRI BO Tanjungbalai, Heldin Suranta Tarigan. Hadir pula saksi dari berbagai pihak, termasuk Kasat Binmas Polres Tanjungbalai AKP Edi Siswoyo, perwakilan Dinas Sosial, Jimmy Carter Sinaga, Notaris Fedy Ridho SH MKn, Kepala Cabang Askrindo Kisaran Dion, dan perwakilan dari Pegadaian Tanjungbalai, Gita.

Grand Prize untuk Nasabah Setia
Sebanyak 28.707.000 kupon yang dikumpulkan dari nasabah di wilayah BO Tanjungbalai dan 13 unit supervisi binaan menjadi bagian dari undian ini. Nasabah, Setiani Saodah berhasil membawa pulang Grand Prize berupa satu unit mobil Toyota Calya.

BACA JUGA: Dukung Pertumbuhan Ekonomi, BRI Sibolga Raih Penghargaan di Temu Responden Bank Indonesia

Hadiah Grand Prize kedua, satu unit Suzuki Carry jatuh kepada Relly Norlina Siagian, sementara satu unit sepeda motor Honda Verza CW dimenangkan oleh Murniati Simangunsong. Selain itu, 36 hadiah menarik lainnya turut dibagikan kepada para pemenang.

Heldin dalam kesempatan itu menerangkan, PHS adalah program berhadiah dari tabungan BRI Simpedes yang bertujuan mendorong nasabah untuk meningkatkan saldo tabungan mereka. Dengan saldo kelipatan Rp100.000, nasabah berhak mendapatkan kupon undian.

Ia mengatakan, program ini berlangsung dua kali dalam setahun, memberikan peluang besar bagi nasabah untuk memenangkan berbagai hadiah menarik seperti mobil, motor, televisi, hingga barang elektronik. Keunggulan dari program ini adalah pajak hadiah yang sepenuhnya ditanggung oleh BRI.

“PHS memberikan kesempatan menang lebih besar bagi nasabah karena pengundian dilakukan di setiap kantor cabang BRI,” ujar Heldin.

BACA JUGA: BRI BO Tanjungbalai Gelorakan Semangat Kebangsaan dalam Peringatan Hari Bela Negara ke-76

Selain pengundian hadiah, kata Heldin, acara ini juga diramaikan dengan berbagai kegiatan seperti pasar UMKM binaan BRI, pawai kendaraan hias, hiburan panggung, serta talkshow interaktif bertema inklusi keuangan di Pojok X’Sis.

“Melalui program ini, BRI terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi nasabah sekaligus mendukung inklusi keuangan dan perekonomian masyarakat sekitar,” pungkas Heldin.(KSC)

Pos terkait