Kapolda Sumut dan Pangdam I BB Tinjau Vaksinasi Serentak Indonesia di Labusel

LABUHANBATU SELATAN | kliksumut.com – Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak MSi bersama Pangdam I/BB Mayjend TNI Hasanuddin SIP MM meninjau langsung pelaksanaan Vaksinasi Serentak Indonesia di Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel) yang diadakan di Aula Gedung Santun Berkata Bijak Berkarya (SBBK) Jalan Lintas Sumatera, Kota Pinang, Labusel, Sumut, Jumat (25/02/2022).

Sebelum meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi, Kapolda Sumut bersama Pangdam I/BB yang didampingi oleh Kapendam I/BB Kolonel Inf Donald Erikson Silitonga, Danpomdam I/BB Kolonel CPM Daniel Prakoso, Danrem 022/PT Kolonel Inf Lukman Hakim SIP, Bupati Labusel H Edimin, Wakil Bupati Labusel H Ahmad Padli Tanjung SAg, Kapolres Labuhanbatu AKBP Arlia Anhar Rangkuti SIK MH, Dandim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap SE MTr (Han) beserta Muspida plus turut menyampaikan laporan perkembangan capaian vaksinasi di wilayah hukum Polda Sumut secara virtual kepada Kapolri Jendral Pol Drs Listiyo Sigit Prabowo MSi.

BACA JUGA: Pemkab Labusel Harapkan ASN Jadi Perekat Kemajemukan

Bacaan Lainnya

Dalam laporannya, Kapolda Sumut mengatakan Sumut sudah melaksanakan Vaksinasi Covid 19 dosis pertama sudah mencapai sekitar 90% dan pelaksanaan Vaksinasi Covid 19 dosis Kedua saat Ini sudah mencapai 67,208%.”

Artinya 3% lagi yang harus kami capai sebagaimana harapan dari Bapak Presiden dan Bapak Kapolri yang Insya Allah mudah-mudahan dalam 3 hari ini bisa tercapai 70%. Sedangkan pelaksanaan Vaksinasi Covid 19 dosis ketiga kami laporkan saat ini sudah mencapai 545.000 atau 4,77% dimana diprioritaskan kepada lansia,” tuturnya.

Lebih lanjut Kapolda Sumut memjelaskan, Vaksinasi Covid 19 khusus untuk anak dosis pertama saat ini sudah mencapai 75% dari 1.000.616 anak dan dosis kedua sudah mencapai 51,3% atau kurang lebih 559.000.

BACA JUGA: Realisasi Pajak Dan Retribusi Pemkab Labusel Capai Target

Dalam rangka percepatan menghabiskan atau menyelesaikan vaksin yang masa berlakunya habis tanggal 16 Februari yang lalu ada 298.000 vaksin baik itu dari jenis Astra maupun Moderna yang akan habis masa pakainya tanggal 28 Februari 2022.

“Selain itu, kepada Kapolri kami laporkan juga untuk percepatan penyelesaian vaksinasi, hari ini tinggal 81.444 artinya insya Allah bapak Kapolri sesuai dengan arahan bapak Kapolri, 81.444 vaksin yang akan habis masa pakainya tanggal 28 Februari hari ini akan kami selesaikan kasus di Sumatera Utara,” papar Kapolda.

Lebih lanjut kata Kapolda, dilaporkan kepada Kapolri hari ini bersama Bapak pangdam I/BB dan jajaran para Kepala Daerah 33 Kabupaten/Kota telah melaksanakan vaksinasi di 494 titik secara bersamaan dimana yang dapat dilaporkan untuk sasaran vaksinasi yang diharapkan hari ini bisa tercapai sebanyak lebih kurang 166.000.

Kemudian terkait dengan sebaran covid 19 tanggal 24 kemarin, jumlah tanda omicron yang ada atau tersebar di Sumatera Utara di 33 kabupaten itu mencapai 2.557 artinya ini lebih rendah dari satu hari sebelumnya.

“Dapat kami sampaikan juga pada minggu ini di Sumatera Utara khususnya bulan Februari kita mengalami peningkatan yang signifikan terkait dengan sebaran pandemi covid dimana perharinya 2.557 pada tanggal 24 Februari, namun ini lebih rendah dari puncaknya tanggal 23 kemarin yaitu sebanyak 2.898,” tutur Kapolda.

Polda Sumut bersama pemerintah daerah didukung bapak Pangdam I/BB dan seluruh stakeholder bersama-sama mengantisipasi dan menekan persebaran pandemik Covid khusus untuk saat ini yang dinyatakan positif mencapai 12% atau 12,2% dari hasil testing 6.500 target.

Kadis Kesehatan Kabupaten Labusel Dr Donny Irwansyah Dalimunthe mengatakan, capaian target vaksinasi di Kabupaten Labusel sesuai harapan.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mengikuti vaksinasi, terutama vaksinator yang sudah bekerja keras sehingga target yang diharapkan dapat tercapai dan kita akan terus melaksanakan vaksinasi secara bertahap sesuai perintah Bapak Presiden dan Bapak Kapolri,” tutup Dalimunthe. (Yusuf)

Pos terkait