Hadiri Perayaan Natal PGI Wilayah Sumut, Gubsu Ajak Berdoa untuk Keselamatan Seluruh Umat

Hadiri Perayaan Natal PGI Wilayah Sumut, Gubsu Ajak Berdoa untuk Keselamatan Seluruh Umat
Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menghadiri Perayaan Natal Persatuan Gereja Indonesia (PGI) Provinsi Sumut di Gedung Alfa Omega Jalan Pangeran Diponegoro Medan, Rabu (22/12/2021).

MEDAN | kliksumut.com Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi mengajak seluruh umat beragama untuk berdoa, memohon ampunan pada Tuhan Yang Esa dan keselamatan bagi seluruh umat, khususnya masyarakat Sumut.

Hal itu disampaikan Gubernur Edy Rahmayadi, saat menghadiri perayaan Natal Persatuan Gereja-gereja di Indonesia (PGI) Wilayah Sumut, di Gedung Alfa Omega GPIB Immanuel, Jalan Dipenegoro Medan, Rabu (22/12).

Hadir di antaranya Kepala Biro Perekonomian Setdaprov Sumut Naslindo Sirait, para pengurus dan Penasihat PGI Wilayah Sumut, para tokoh agama dan perwakilan Forkopimda Provinsi Sumut.

BACA JUGA: Jelang Nataru, Kapolsek Medan Tuntungan Gelar Rakor Lintas Sektoral

“Pada perayaan Natal ini saya mengajak seluruh umat Nasrani dan agama lainnya, sama-sama berdoa. Utamanya memohon ampun dan perlindungan dari Tuhan. Semoga kita, dan seluruh rakyat Sumatera Utara diberi keselamatan,” ujar Edy.

Di kesempatan itu, Edy juga meminta seluruh umat mematuhi imbauan pemerintah untuk dapat menahan diri tidak bepergian dan menciptakan kerumunan menjelang libur Natal dan Tahun Baru atau Nataru ini. Mengingat adanya ancaman varian baru Omicron yang dapat menular lebih cepat dari varian Delta.

“Saya ingin menyampaikan bahwa kondisi wilayah kita ini sedang tidak baik, karena virus terkhusus pada varian Omicron yang menular lebih cepat dari varian Delta. Saya dan kita semua, tentu tidak menginginkan kejadian badai infeksi varian Delta dari Mei dan Agustus yang lalu kembali terulang,” tambahnya.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Hadiri Perayaan Natal HKBP, Gubsu Edy Rahmayadi Ingatkan Pentingnya Toleransi

Sekretaris Umum PGI Wilayah Sumut Pendeta Eben Siagian dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kehadiran Gubernur Edy Rahmayadi pada perayaan Natal tersebut. Seraya melaporkan bahwa perayaan Natal tersebut hanya menggunakan 25% kapasitas gedung Alpa Omega.

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih, Bapak Gubernur dapat hadir bersama-sama kami di perayaan Natal ini. Kami sampaikan, bahwa gedung ini berkapasitas seribu orang, namun kami membatasi yang hadir hanya 250 orang,” tambahnya.

Sebagai pengkotbah pada perayaan Natal tersebut adalah Ketua PGI Wilayah Sumut Pendeta Victor Tinambunan. Selain diselenggarakan secara langsung, perayaan Natal tersebut juga dilangsungkan secara virtual melalui kanal youtube GPIB Immanuel Medan. (wl)

Pos terkait