Wagub Sumut Terima Kunjungan Dubes India

MEDAN | kliksumut.com – Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah menerima kunjungan resmi kenegaraan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh India untuk Indonesia Manoj Kumar Bharti di Rumah Dinas Wagub Sumut di Jalan Teuku Daud Medan, Rabu (3/3).

Dalam pertemuan tersebut, Musa Rajekshah dengan Manoj Kumar Bharti membahas beberapa hal yang berpeluang untuk dilakukan kerja sama, antara lain di bidang pariwisata, ekonomi, dan pendidikan. “Pertama saya senang, kita menyambut dengan gembira kehadiran Dubes India ke Sumatera Utara. Ini artinya memberikan informasi tentang apa yang ada di India dan bagaimana India juga ingin melihat peluang apa yang bisa dijajaki kerja sama di Sumut,” ujar Musa Rajekshah.

Dikatakan Musa Rajekshah, Pemerintah India menyediakan program beasiswa baik kepada mahasiswa maupun jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut. Diharapkan, melalui program beasiswa ini dapat membantu meningkatkan sumber daya manusia (SDM), khususnya di Sumut.

Baca juga: Demi Demokrasi Yang Baik, KPU Medan – Media Center Laksanakan Evaluasi Pilkada 2020

Bacaan Lainnya


“Ada program beasiswa yang ditawarkan oleh Pemerintah India, baik bagi mahasiswa maupun pemerintah, ini juga salah satu peluang karena kita ingin juga meningkatkan SDM masyarakat, dengan kualitas SDM yang baik, kita bisa juga berkompetisi ke depan dan juga membantu mengelola potensi daerah kita,” jelas Musa Rajekshah yang akrab disapa Ijeck.

Menyambut wacana Dubes yang ingin membantu pariwisata Sumut melalui industri film Bollywood, Ijeck mengapresiasi hal tersebut. Apalagi, di Sumut ada banyak destinasi wisata yang menarik, salah satunya Danau Toba, yang menjadi unggulan pariwisata Indonesia untuk internasional.

Pos terkait