Viral Terbongkar Adanya Rumah Jagal Kucing Di Medan

“Hasil dari Introgasi yang diterima dari warga setempat mengakui kalau Rumah jagal kucing ini sudah beroperasi cukup lama dan hampir setiap hari,” ucap warga setempat.

Menurut warga, mereka sudah pernah melarang aktivitas jagal kucing itu. Namun, tempat jagal itu tetap beroperasi.

Bacaan Lainnya

Baca juga: Wing III Paskhas Terima Audiensi Kepala KADIN kota Medan

Pengakuan salah seorang Warga setempat juga mengatakan, hasil pemotongan hewan kucing ini dagingnya dijual ke lapo tuak. Dagingnya dikonsumsi saat minum tuak atau disebut tambul. Harga daging kucing ini disebut mencapai Rp70.000 per kilogram.

Petugas yang datang setelah mendapat laporan langsung mengecek kebenaran atas kasus ini, bersama warga petugas pun mencari bukti dan berhasil menemukan tumpukan karung goni. Setelah dicek, ternyata benar berisi organ serta bagian tubuh kucing, termasuk beberapa kepala kucing yang sudah dipotong.

Baca juga: Tingginya Penduduk Sumut Tinggal di Medan dan Deliserdang, Gubernur Sumut Sebut Perlunya Membangun Desa Menata Kota

Kini kasus mutilasi kucing ini sudah di tangani Polisi tapi sayangnya pemilik rumah. “Sempat kabur sehingga di lakukan pencarian terhadap tersangka mutilasi kucing tersebut,” tutur SN. (F.P)

Pos terkait