Veby Siap Tampil Terbaik Di Arena PON 2024

Veby Siap Tampil Terbaik Di Arena PON 2024
Veby yona br Sembiring

MEDAN | kliksumut.com Veby merupakan salah satu atlet dari 7 atlet kabaddi kota Medan yang dipersiapkan menuju PON XXI/2024 Aceh Sumut. Atlet yang dilahirkan di Suka Makmur ini siap tampil terbaik dengan tim kabddi Sumut. Hal ini agar harapan dan cita-cita kontingen Sumut untuk meraih emas dapat terwujud.

“Saat ini sedang fokus latihan dalam mempersiapkan diri menuju perhelatan olahraga tanah air yang digelar empat tahun sekali di Aceh dan Sumut pada 2024 mendatang. Tentunya sebagai atlet Medan siap tampil yang terbaik dan maksimal pada ajang PON XXI. Hal ini dilakukan dengan harapan dan cita-cita sebagai atlet Medan untuk mendulang medali emas bagi kontingen Sumut dapat terwujud. Ya kita sebagai atlet harus optimis bisa meraih emas nantinya,” ujar cewek bernama lengkap Veby yona br Sembiring di Medan, Jumat (20/10/2023).

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Riki Incar Medali Emas di Ajang PON 2024

Atlet yang dilahirkan pada 14 Mei 2003 menjelaskan optimisme itu datang, karena cabor asal India ini baru pertama kali dipertandingkan di PON 2024, sehingga peta persaingan masih merata untuk setiap provinsi. PON 2024 nanti ada 4 nomor yang dipertandingkan yakni national kabaddi putra-putri dan seven for five putra-putri.

Pemain bernomor punggung 5 ini menuturkan pada Kejurda Kabaddi Piala Gubernur Sumatera Utara tim Kabaddi putri Medan berhasil mendulang 1 medali emas kategori National Style dan perak kategori Seven for 5. Kejurda tersebut merupakan ajang seleksi dan penjaringan atlet untuk menjadi penghuni Pelatda. Akhirnya berhasil lolos seleksi.

Tahun depan berlangsung PON XXI yang diikuti atlet-atlet Medan yang tergabung dalam kontingen Sumut. Apalagi Sumut menjadi salah satu daerah tuan rumah beberapa cabang olahraga, karena itu mahasiswi STOK Bina Guna yang juga sebagai atlet harus ikut serta menyukseskan gelaran tersebut. Sebagai atlet Kabaddi Medan harus mewujudkan Medan sebagai kota atlet.

“Bagi saya faktor sebagai tuan rumah saat PON itu sama saja, tidak ada yang terlalu menguntungkan. Jadi, semua harus bersiap dengan maksimal sebelum tampil diarena bergengsi para atlet seluruh Indonesia, Yang menjadi kunci justru persiapan atlet itu sendiri. Kemudian langkah selanjutnya, masalah persiapan yang dilakukan secara maksimal agar tim benar-benar matang,” tutur anak dari pasangan Eka Susanto Sembiring dan Endang Erikasion Br Ginting.

BACA JUGA: Pj Gubernur Sumut Bahas Secara Detail Kesiapan PB PON Wilayah Sumut

Anak kedua dari tiga bersaudara ini menambahkan para atlet telah diintensifkan untuk berlatih yang diarahkan pelatih. Jelang PON, persiapan sudah difokuskan pada penguatan fisik dan teknik. Latihan yang diberikan kepada atlet fokus pada pembentukan daya tahan. Agar bisa meningkatkan kemampuan fisik dan teknik bermain.

“Kabaddi merupakan salah satu Cabor yang dipertandingkan di PON 2024 tentu saja sebagai atlet kota Medan memiliki keinginan menyumbang medali emas untuk kontingen Sumut. Sebagai tugas atlet, satu di antaranya adalah menjaga marwah Sumut sebagai salah satu provinsi yang memiliki atlet berprestasi nasional bahkan internasional,” tutup cewek yang dilahirkan 20 tahun silam ini. (BNL)

Pos terkait