Tokoh Masyarakat Pematang Siantar Berharap Dr.H Novri Ompusunggu Maju Jadi Calon Wali Kota

Tokoh Masyarakat Pematang Siantar Berharap Dr.H Novri Ompusunggu Maju Jadi Calon Wali Kota
Dr H Novri Ompusunggu anggota DPR-RI dari Fraksi PDI Perjuangan

PEMATANG SIANTAR | kliksumut.com Tokoh masyarakat Kota Pematang Siantar berharap, Dr H Novri Ompusunggu, maju menjadi calon Wali Kota Pematang Siantar pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang akan berlangsung tahun 2024 mendatang.

Hal tersebut diutarakan salah satu tokoh masyarakat Kota Pematang Siantar dan sekaligus Pimpinan Daerah (PD) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Pematang Siantar, Natsir Armaya Siregar kepada sejumlah wartawan di Jalan Kasad Kecamatan Siantar Sitalasari, Selasa (28/2/2023).

BACA JUGA: Wali Kota Pematang Siantar Dukung SMSI Sukseskan HPN 2023

Dikatakan Armaya, masyarakat Kota Pematang Siantar sudah lama menunggu H Novri untuk segera maju mencalonkan diri sebagai calon Wali Kota Pematang Siantar. Mengingat, kapasitas dan SDM sudah dimilikinya.” Beliau bukan tokoh lokal lagi, tetapi sudah termasuk tokoh nasional yang kini duduk di kursi DPR-RI,” kata Armaya.

Menurut Armaya, meski Novri Ompusunggu yang kini duduk sebagai anggota DPR-RI dari daerah pemilihan Kalimantan, tetapi sudah banyak berbuat baik di kampung halamannya di Pematang Siantar-Simalungun.

“Pak Novri itu sudah kita lihat membangun Pematang Siantar-Simalungun. Beliau telah mendirikan rumah aspirasi dan telah banyak membantu anak yatim piatu atau masyarakat kurang mampu, membantu pembangunan masjid dan gereja di Pematang Siantar-Simalungun,” terangnya.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: 3 Wanita Terlibat Prostitusi Online Dibekuk Polisi di Pematang Siantar

Lanjut Armaya menambahkan, selaku tokoh masyarakat Kota Pematang Siantar berharap kepada Pak Novri sudah saatnya maju jadi calon Wali Kota Pematang Siantar.

“Sejauh ini kita belum ada terlihat figur-figur yang muncul sebagai calon Wali Kota Pematang Siantar, tetapi dari kacamata, kita melihat Pak Novri lah yang tepat calon pemimpin ke depan di Kota Pematang Siantar,” pungkas Natsir yang juga Ketua PD Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Pematang Siantar. (Ando)

Pos terkait