Sebanyak 11.842 KK Terima Bantuan Beras Cadangan Pemerintah Tahap III

Sebanyak 11.842 KK Terima Bantuan Beras Cadangan Pemerintah Tahap III
BANTUAN: Pj Walikota Padangsidimpuan H. Timur Tumanggor saat menyerahkan bantuan kepada masyarakat. (Foto: kliksumut.com/Y Martin Panggabean)

REPORTER: Y Martin Panggabean
EDITOR: Bambang Nazaruddin

KLIKSUMUT.COM | PADANGSIDIMPUAN – Sebanyak 11.842 Kepala Keluarga (KK) di 6 kecamatan di Kota Padangsidimpuan terima bantuan beras cadangan pemerintah tahap III tahun 2024 di Gedung Adam Malik, Jl. Serma Lian Kosong Padangsidimpuan, Rabu (21/8/2024).

Bacaan Lainnya

“Di hari pertama ini sebanyak 5.775 KK di 3 kecamatan akan menerima bantuan beras cadangan ini, yakni : Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru, dan Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara”, ungkap Manager Kantor POS Cabang Kota Padangsidimpuan, Willy Abdillah.

“Kami berharap penyaluran bantuan ini dapat berjalan lancar dan sukses 100%”, ungkapnya.

Selanjutnya, Penjabat Walikota Padangsidimpuan, H. Timur Tumanggor SSos MAP meminta kepada seluruh Camat memastikan bantuan pangan tersampaikan kepada penerima.

BACA JUGA: Bulog Beri Bantuan Beras 750 Kg Untuk Korban Gempa di Taput

“Pastikan agar bantuan ini sampai kepada penerima dan salurkan sesuai dengan alamat sehingga seluruh bantuan sampai”, tegas Timur Tumanggor.

Kepada seluruh penerima manfaat, Timur Tumanggor berpesan agar bantuan ini bisa dimanfaatkan dan digunakan sebaik-baiknya.

Usai mengikuti penyerahan tersebut, Ketua sementara DPRD Kota Padangsidimpuan Sri Fitrah Munawaroh Nasution SAk kepada media berharap bantuan ini dapat membantu menopang kebutuhan pokok rumah tangga.

“Saya harap dengan adanya bantuan ini benar-benar bisa bermanfaat dan menopang kebutuhan pokok masyarakat. Jadi sedikit apapun yang kita terima, kiranya dapat kita syukuri sebagaimana janji Allah, sesungguhnya jika kita bersyukur, niscaya Allah akan menambah nikmat kepada kita,” ungkapnya.

BACA JUGA: Salurkan Bantuan Beras kepada Korban Banjir, Bupati Sergai Harap Masyarakat Waspada Terhadap Cuaca Ekstrim

Hadir dalam penyerahan bantuan pangan tersebut perwakilan Forkompinda, Staf Ahli, Kepala Bulog, Kepala Kantor POS, para Pimpinan OPD, dan undangan lainnya. (KSC)

Pos terkait