Ronny Tanuwijaya Prediksi Inonesia Bakal Rotasi Pemain dan Tampil Menyerang Jelang Leg 2 Kontra Brunei

Ronny Tanuwijaya Prediksi Inonesia Bakal Rotasi Pemain dan Tampil Menyerang Jelang Leg 2 Kontra Brunei
Pemerhati sepakbola Ronny Tanuwijaya.

MEDAN | kliksumut.com Timnas Indonesia diprediksi akan kembali memenangkan laga leg 2 kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan tuan rumah Brunei Darussalam, Selasa (17/10/2023) di stadion Hassanal Bolkiah.

Hal itu disampaikan pemerhati sepakbola Ronny Tanuwijaya. Dirinya melihat kualitas permainan timnas Indonesia saat ini sangat baik.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Insan Sepakbola Sumut Gelar Laga Amal

“Brunei sebenarnya tim yang bagus, tapi mereka kalah dalam kualitas permainan timnas kita yang bermain sangat agresif,” ucapnya.

Pada pertemuan leg 1 di Jakarta, Kamis (12/10/2023) lalu, timnas Indonesia menang 6-0 atas Brunei Darussalam.
Meskipun menang, pelatih Shin Tae-yong mengaku belum puas karena permainan sempat monoton dan serangan tumpul usai mencetak gol kedua.

Menanggapi hal tersebut, Ronny Tanuwijaya sepakat hasil leg 1 harus dijadikan evaluasi.

“Kelemahan mencolok di leg pertama ada di sisi kiri timnas kita, Pratama Arhan dan Dendy sering salah faham, serangan banyak buntu di sisi tersebut,” ucapnya.
Ronny Tanuwijaya memprediksi akan terjadi rotasi pemain di leg kedua. Bahkan timnas ia prediksi tetap akan bermain menyerang.

“Saya perhatikan selama ini STY sering melakukan rotasi pemain, saya percaya dia akan kembali lakukan saat leg kedua nanti, terutama di lini depan,” ujarnya.

“Apalagi ada Rafael Struick, kalau dia sudah fit kemungkinan besar akan diplot di depan. Pilihan tandemnya bisa Hokky Caraka di babak pertama, dengan Dendy Sulistiawan sebagai penyerang lubang,” ujar pria yang akrab dipanggil Bos Rotan ini.

Babak kedua, ia menilai pelatih bisa memasukan Ramadhan Sananta pada lini depan.

Sementara untuk lini tengah meski tidak akan diperkuat Marcelino Ferdinand permainan timnas Indonesia diperkirakan tetap solid.

“Ada banyak opsi di lini tengah, Sandy Walsh terbukti bisa memainkan peran dengan baik meski posisi aslinya bek sayap kiri,” kata Rotan.

“STY mengutamakan kualitas permainan tim, sehingga absennya pemain bisa ditutupi oleh pemain lainnya,” katanya lagi.

BACA JUGA: Medan Juara Sepakbola Porprovsu 2022

Ronny Tanuwijaya memprediksi Brunei akan bermain lebih terbuka karena main di kandang.

“Peluang timnas mencetak banyak gol sangat terbuka, karena Brunei pasti nggak mau terus bertahan, jadi ada celah lubang disisi pertahanan mereka,” ungkap Ronny Tanuwijaya yang juga aktif dalam grup Forum Peduli Sepakbola itu. (Kesuma)

Pos terkait