Rifki Mahasiswa Unimed Raih Pretasi Terbaik di Arena PON Aceh-Sumut

Rifki Mahasiswa Unimed Raih Pretasi Terbaik di Arena PON Aceh-Sumut
Mukamad Rifki

EDITOR: Bambang Nazaruddin

KLIKSUMUT.COM | MEDAN – Pada perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 yang diselengarakan di lapangan Cerdas, Lubukpakam, Kabupaten Deliserdang, Provinsi Sumatera Utara pada tanggal 2-14 September 2024.

Bacaan Lainnya

Tim cricket putra Sumut berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan dengan raihan juara 1 kategori super sixes dan juara 3 pada kategori T10 (super over) dan Last Man Stands.

Pencapaian yang diraih Mukamad Rifki dan kawan-kawan merupakan hasil dari kerja keras, latihan intensif, dan semangat tim yang tinggi dari tiga kategori. Atlet yang dilahirkan di Cirebon ini menunjukkan kompetensi dalam menghadapi lawan-lawan tangguh dari berbagai provinsi lain yang turut serta dalam PON 2024, yakni Jakarta, Bali Banten, Jawa Barat, Kalimantan Timur, Lampung, dan Nusa Tenggara Timur.

Keberhasilan bagi atlet berdomisili di Jalan Enggang No.31 Pematangsiantar ini tidak hanya menandakan prestasi individu para pemain, tetapi juga hasil kerja sama tim yang solid dan strategi permainan yang efektif. Para atlet dan pelatih telah menunjukkan dedikasi yang besar dalam mempersiapkan diri untuk kompetisi di arena PON 2024 yang terbukti dengan hasil memuaskan.

“PON 2024 cabor cricket ini merupakan salah satu ajang olahraga tingkat nasional yang sangat dihormati dan menjadi barometer penting dalam mengukur kemampuan dan potensi atlet di Indonesia. Prestasi yang telah diraih menjadi salah satu kebanggaan cricket Sumut dengan pencapaian yang diraih oleh tim cricket dan berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi para atlet dan mahasiswa lainnya untuk terus mengembangkan potensi mereka di berbagai bidang, khususnya olahraga”, ujar mahasiswa Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Medan (Unimed) di Medan, Sabtu (19/10/2024).

BACA JUGA: Eben Harumkan Nama Unimed Dilevel Nasional Olahraga Cricket

“Saya berkomitmen untuk terus mengembangkan talenta olahraga di kalangan mahasiswa, serta berupaya memberikan kontribusi positif pada pengembangan olahraga nasional, untuk mengharumkan nama Sumut, khususnya Unimed,” sebut anak dari pasangan Suka dan Sukaenah ini.

Anak pertama dari dua bersaudara ini mengucapkan terima kepada H. Sri Rahmawati Barus sebagai masyarakat peduli olahraga yang telah menunjukkan dukungan dan kepedulian terhadap atlet dengan memberikan bantuan pakaian olahraga ke atlet cricket Sumut yang berlaga di PON XXI/2024 Aceh-Sumut. Pemberian bantuan ini sebagai bentuk dukungan terhadap tim cricket Sumut yang melakoni pertandingan diajang olahraga bergengsi tanah air yang digelar empat tahun sekali.

Sebelum berlaga di ajang PON 2024, pemain bernomor punggung 18 menjalani program Pelatihan Daerah (Pelatda) dan Training Center (TC) di di Batalyon Komando 469 Kopasgat Polonia Medan. Kegiatan ini dalam rangka persiapan khusus menjelang pertandingan menuju prestasi emas PON XXI/2024 Aceh Sumut.

“Selama mengikuti Pelatda dan TC saya bersedia mentaati, mematuhi dan mengikuti serta berkoordinasi dengan manager tim dan pelatih yang ditugaskan Pengprov PCI Sumut terhadap proses pembinaan atlet, jadwal latihan, latih tanding (try in dan try out), kejuaraan, penginapan, makanan, suplemen, peralatan latihan, dan segala sesuatu kebutuhan atlet selama program latihan pelatda jangka panjang PON XXI/2024 Aceh-Sumut berlangsung”, tutur pemilik tinggi 177 cm dan berat badan 83 kg ini.

Pendoyan tahu dan tempe ini terus fokus latihan untuk menjadi yang terbaik di tim cricket putra Sumut. Pasalnya, apabila seorang atlet melanggar hal-hal yang telah dinyatakan dalam pernyataan, maka atlet bersedia dikenakan sanksi moral, sanksi administrasi dan/atau ganti rugi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Selajutnya atlet tidak akan melakukan tuntutan balik kepada pihak penyelenggara program apabila melanggarnya.

Pengidola Tulus ini, menjelaskan pemusatan latihan di batalyon komando 469 Kopasgat sangat bagus dan menjadi kebutuhan wajib atlet cricket menuju PON 2024. Apalagi para atlet harus mampu mempersembahkan yang terbaik untuk Sumut.

BACA JUGA: Musbar: Kemenangan Diraih Luar Biasa dan Mengharukan di Cabor Cricket PON 2024

“Setiap atlet cricket Sumut harus tertanam di dalam jiwanya mental juara yang akan tampil di podium tertinggi. Kami tidak ingin datang sebagai pecundang tetapi sebagai pemenang”, beber alumni SD Negeri 122338 Pematangsiantar ini.

Alumni SMP Taman Siswa Pematangsiantar ini menyatukan misi pengurus PCI Sumut dengan atlet, pelatih, manajer tim dan orang tua atlet untuk prestasi emas tim cricket Sumut untuk memberikan kontribusi bagi kontingen Sumut pada pertandingan PON Aceh-Sumut, akhirnya terwujud dengan raihan 1 emas dan 2 perunggu.

“Perasaan saya setelah meraih medali emas dan perunggu merasa bangga untuk diri saya dan dan keluarga , serta rekan dan pelatih juga para pengurus PCI Sumut sudah memberikan yang terbaik buat kamai. Tentu saya bersyukur banget bisa meraih medali di cabang olahraga cricket. Untuk selanjutnya Insya Allah bisa mendapatkan emas lagi untuk Sumatera Utara di tahun 2028 yaitu PON NTT-NTB”, pungkas alumni SMA Yayasan Pendidikan Keluarga (YPK) Pematangsiantar ini. (KSC)

Pos terkait