BERASTAGI | kliksumut.com – Polresta Tanah Karo dan Polsek Berastagi berhasil menggagalkan perampasan mobil, yang dilakukan tersangka S alias ucok (42) warga Gundaling di Desa Juma padang Kec.Barusjahe, Selasa (3/3/2020).
Keberhasilan Polisi melakukan pengejaran terhadap tersangka S alias ucok ini berawal dari peristiwa yang dialami korban bernama Ita Latersia Br. Surbakti (43) bersama temannya Elina Br Sembiring.
Sekitar pukul 14.45 parkir di depan Bank Logo Karo Asri Jalan Veteran Berastagi Kec. Berastagi Kab. Karo untuk menjemput anaknya bernama Rantika Bulandari Br Tarigan untuk permisi pulang dari berkerja di Bank Logo Karo Asri tersebut.
Baca juga : “Ramli” Otak Pelaku Perampokan Emas 500 Gram Tersungkur Tewas Diterjang Timah Panas
Berselang sekitar dua menit setelah Elita Br Surbakti turun dari mobil memasuki Bank Logo Karo Asri Jln. Veteran, seorang pria paroh baya tersangka S alias ucok warga Gundaling masuk ke mobil korban, melalui pintu belakang sebelah kiri.
Setelah pelaku berhasil masuk ke dalam mobil, pelaku S alias ucok mendorong Raskami Br surbakti ke sudut pintu dengan kaki sebelah kanan hingga keluar mobil.
Pelaku dengan berupaya meraih kunci kontak mobil dan berhasil membawa kabur mobil jenis Toyota Alya bersama korban Elina Br Sembiring yang sudah disekap oleh pelaku menggunakan pisau belati sejenis tumbuk lada.
Raskami Br surbakti yang sudah di luar berteriak meminta tolong, warga yang ada sekitar langsung mencoba menolong. Namun pelaku yang membawa senjata dan mengacam warga.
Tersangka S alias ucok berhasil membawa mobil serta korban Elina Br Sembiring turut dibawah.
Atas peristiwa ini, Kanit Lantas Polsekta Berastagi Iptu Poltak Hutahayan dengan sigap mencoba mengejar tersangka dan meminta bantuan jajaran Polsekta Berastagi dan Polresta Tanah Karo untuk melakukan pengejaran dan penjegahan tersangka.
Karena pelaku panik atas pengejaran ini, korban Elina Br Sembiring diturunkan pelaku di perladangan Juma Lajangan Desa Juma Padang Kec.barusjahe bersama mobilnya.
Baca juga : Tiga Tersangka Perampokan Sepeda Motor Ditangkap Pegasus Satreskrim Polrestabes Medan
Karena Personil Polresta Tanah Karo bersama Polsekta Berastagi terus mengejar tersangka berhasil meringkus tersangka S alias ucok.
Kini tersangka S alias ucok bersama barang bukti diamankan di Polresta Tanah Karo dan korban Elina Br Sembiring berhasil diselamatkan. (A.roy)