“Untuk saat ini, pandemi Covid-19 di Sumut sudah mulai menurun dari sebelumnya yang terkonfirmasi sebanyak 92 orang. Ini harus dijaga, dan salah satu menjaganya adalah patuhi Prokes,” katanya.
Sementara itu, Rektor USU Muryanto Amin mengatakan, pihak kampus telah mempersiapkan segala teknis dalam melaksanakan pelajaran tatap muka nantinya, baik dari dosen dan ruang kuliah yang nantinya akan dilaksanakan secara bertahap untuk dapat mengikuti kuliah tatap muka.
BACA JUGA: Dukung Vaksinasi Polri, KAMI: Tujuannya Agar Indonesia Cepat Pulih
“Dan saat ini yang utama adalah mengejar teknis memvaksin seluruh mahasiswa USU karena yang tidak divaksin tidak diperkenankan untuk mengikuti kuliah secara tatap muka. Untuk saat ini sudah tervaksin 12 ribu mahasiswa, yang kita harapkan pada Oktober nanti sudah dapat melaksanakan kuliah tatap muka,” katanya. (Ika)