Pers DPRD Medan Akan Kritisisi Kinerja Dewan, Pegawai dan Honor

MEDAN | kliksumut.com – Jurnalis merupakan penyampai informasi dalam mencerdaskan masyarakat terhadap berbagai hal. Baik masalah hukum, birokrasi, pelayanan publik baik pemerintah pusat, propinsi dan Kabupaten Kota. Begitu juga sebalik terhadap Legislatif baik tingkat DPR-RI, DPRD Daerah maupun DPRD Kabupaten/ Kota.

Hal ini dikatakan, Alian Napiah Siregar salah seorang jurnalis unit DPRD Medan. Kamis (20/05/21), saat ditemui disela-sela acara Halal Bil Halal Wartawan Unit DPRD Medan.

Baca juga: Panen Kelengkeng di Deliserdang, Sekdaprov Sebut Buah Ini Punya Potensi Ekonomi Tinggi

Bacaan Lainnya


Alian mengatakan, Jadi Kinerja jurnalis ini bukan hal yang gampang dan tidak bisa disepelekan oleh pihak manapun. “Karena tugas dan tanggung jawab dalam menyajikan berita yang benar, baik terpercaya tidak mudah,” katanya.

Menurutnya, Apalagi menjadi jurnalis yang profesional, yang tidak bisa dinilai dengan nominal. Juga harus bisa menulis berita yang independen.

“Dengan menjadi jurnalis di DPRD Medan bukan berarti tidak bisa mengkritik kinerja para anggota Dewan, pegawai dan honor di DPRD Medan. Karena mereka digaji dan difasilitasi oleh negara,” terangnya.

Pos terkait