Pemko Medan Mari Meminimalisir Penyebaran Covid-19

Pemko Medan Mari Meminimalisir Penyebaran Covid-19
Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Medan Akhyar Nasution, Jumat (28/08/20) ketika menerima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dan alat kesehatan dari Internasional Organization for Migration (IOM).
Pemko Medan Mari Meminimalisir Penyebaran Covid-19
Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Medan Akhyar Nasution, Jumat (28/08/20) ketika menerima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dan alat kesehatan dari Internasional Organization for Migration (IOM).

MEDAN | kliksumut.com – Kepada warga kota Medan mari kita memimalisir penyebaran Virus Covid-19. Dengan tertib melaksanakan protokol kesehatan, ketika beraktifitas minimal menggunakan masker dan mencuci tangan. Hal ini disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Medan Akhyar Nasution, Jumat (28/08/20) ketika menerima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dan alat kesehatan dari Internasional Organization for Migration (IOM).

Dikatakannya, dengan menggunakan masker saja bisa terpapar apalagi jika tidak, maka akan sangat mudah terpapar Covid-19. “Jumlah positif Covid-19 terus meningkat, salah satu yang positif adalah saya. Padahal sudah disiplin tertib menggunakan masker tapi bisa juga kena Covid-19,” terangnya.

Bacaan Lainnya

Baca juga : Pemko Medan Jaring 81 Warga Tak Pakai Masker

Ditambahkannya, walaupun bukan jaminan, tapi dengan menggunakan masker dan mengikuti protokol kesehatan bisa menimalisir penyebaran Covid-19.

Bantuan yang diberikan sebanyak 16.863 terdiri dari 7.500 buah masker bedah, sarung tangan 7.500 pasang, 300 liter hand sanitizer, 150 buah face shield, 75 buah hazmat, 150 pasang sepatu boots, dan 150 pasang sarung tangan panjang. Diharapkan bantuan ini dapat bermanfaat dan membantu para tenaga medis baik yang berada di rumah sakit ataupun puskesmas dalam menangani pasien di masa pandemi Covid-19.

Atas bantuan tersebut, Akhyar mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan untuk kedua kalinya. Menurutnya, bantuan tahap kedua ini merupakan kontribusi dan kepedulian yang ditunjukkan seluruh stakeholder dalam upaya percepatan penanganan Covid-19 di Kota Medan.

“Bantuan APD ini nantinya akan kita distribusikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Pirngadi Medan dan seluruh Puskesmas yang ada di Kota Medan. Terima kasih kami ucapkan kepada IOM yang telah menunjukkan Kepedulian terhadap Penanganan Covid-19, apalagi ini merupakan bantuan kedua untuk Kota Medan,” ucap Akhyar.

Baca juga : Pemko Medan Terima PSU Perumahan Griya Martubung II

Sebelumnya, Kepala Kantor International Organization for Migration (IOM) Indonesia, Mariam Khokhar mengungkapkan bantuan APD yang diberikan ini sebagai bentuk dukungan dan kepedulian kepada Pemko Medan yang terus melakukan upaya dalam memutus penyebaran Covid-19. Diharapkan Virus ini dapat segera berakhir.

“Kami juga telah memberikan bantuan APD kepada rumah sakit yang ada di Kota Medan. Hari ini kami berikan bantuan APD untuk Pemko Medan dan kami bangga bisa terus berkontribusi dalam penanganan Covid-19 di Kota Medan,” katanya. (Alian/hmp)

Pos terkait