Pemko Lakukan Rapid Test Massal, 75 Pasien Positif Virus Corona

pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemko Medan telah mengukuti rapid test massal
pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemko Medan telah mengukuti rapid test massal


MEDAN | kliksumut.com – Dari 3.925 pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemko Medan telah mengukuti rapid test massal, Sehinga ditemukan 78 PNS reaktif Covid-19 dan 75 dinyatakan Positif.

Hal ini diungkapkan oleh Juru Bicara GTPP Covid-19 Medan Mardohar Tambunan bahwa ditemukan 78 PNS reaktif Covid-19 dan 75 di antaranya terkonfirmasi positif.

Baca juga : Penularan Covid-19 di Medan Sangat Mengkhawatirkan

“Sudah sebanyak dengan total ada 3.925 pegawai yang telah periksa dari berbagai kategori, seperti petugas Satpol PP, petugas lapangan PD Pasar, pegawai BKD, Dinas PU, dan beberapa instansi lainnya, dan ditemukan 75 PNS reaktif Covid-19 dan 75 di antaranya positif Covid-19,” ujar Mardohar, kepada wartawan Minggu (28/6/2020).

Mardohar juga menjelaskan bahwa data tersebut telah dihimpun sejak bulan Mei 2020 lalu, dan hingga saat ini, beberapa ASN sudah sembuh dan dipulangkan ke rumah masing-masing.

“Sebenarnya itu data keseluruhan sejak bulan Mei lalu kita melakukan rapid test massal, saat ini sudah ada beberapa yang sembuh dan pulang ke rumah namun belum kita data berapa orang karena penambahan dan pengurangan data Covid-19 ini sangat dinamis, berubah setiap harinya,” jelasnya.

Dalam hal ini, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Medan telah melaksanakan rapid test dan swab massal terhadap 3.925 PNS di lingkungan Pemko Medan dalam tiga pekan terakhir.

“Sebagian besar PNS tersebut, terpapar saat menjalankan tugas,” sebutnya.

Bahkan Pemko Medan akan terus melakukan rapid tes massal ke pegawai yang bekerja di Pemko Medan.

“Maka dalam hal ini bahwa rapid test kemarin kami temukan ada 78 reaktif, kemudian dilanjutkan swab dan 75 orang dinyatakan positif. Rata-rata mereka ini memang terpapar saat menjalankan tugas,” ucapnya lagi.

Baca juha : Terkait Dana Covid-19 : Dua Kepala Dinas Dimintai Keterangannya Oleh Tim Penyidik Kejati Sumut

Dalam data saat ini, Mardohar memaparkan hingga Minggu (28/6/2020) pukul 17.50 WIB warga yang terpapar Virus Corona atau Covid-19 di Kota Medan berjumlah 960 orang.

Dengan data rincian dirawat 661 orang, sembuh 241, dan meninggal 58 orang dan jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sudah berjumlah 115 orang. (Red)

Pos terkait