Pembukaan Aquabike World Championship 2024 di Tongging Diserbu Ribuan Pengunjung, Promosikan Pariwisata Karo

Pembukaan Aquabike World Championship 2024 di Tongging Diserbu Ribuan Pengunjung, Promosikan Pariwisata Karo
Laga pertama Aquabike World Championship 2024 dibuka oleh Bupati Karo Cory Sebayang di Pantai Sinalsal, Tongging, Kab Karo, Rabu (13/11/2024). Lomba kategori endurance ini diikuti oleh 33 atlet jetski dari berbagai negara. (kliksumut.com/ist)

EDITOR: Wali

KLIKSUMUT.COM | KARO – Aquabike World Championship 2024 resmi dimulai dengan gemilang di Pantai Sinalsal, Tongging, Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Ribuan pengunjung dari berbagai daerah di Indonesia hingga wisatawan mancanegara memadati lokasi ini untuk menyaksikan salah satu ajang olahraga air paling bergengsi.

Event internasional ini dibuka dengan laga Karo Cup, yang menjadi bagian awal dari rangkaian lomba kategori endurance (ketahanan). Suasana di venue Karo Cup terlihat semarak dengan antusiasme ratusan penonton yang mendukung para atlet, termasuk 10 rider nasional dari total 33 peserta yang berkompetisi.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Peringatan Hari Pahlawan 2024 di Karo, Khidmat Dihadiri Wakil Bupati dan Jajaran TNI-Polri

Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang, secara resmi membuka acara ini pada Rabu (13/11) dengan harapan besar agar Aquabike World Championship dapat memperkuat sektor pariwisata Karo. “Antusias masyarakat luar biasa. Dari data sementara, sekitar 500 orang hadir di sini, belum termasuk penonton di spot-spot lain,” ujar Cory dengan penuh semangat.

Dalam balapan perdana ini, rider asal Spanyol, Ruben Jimenez Riquelme, berhasil keluar sebagai juara, diikuti oleh Lino Araujo dari Portugal. Riquelme mengungkapkan bahwa atmosfer kompetisi di Tongging sangat intens. “Pertarungan sangat ketat. Penonton di sini luar biasa, mereka memberi kami energi lebih untuk tampil maksimal,” ucapnya usai perlombaan.

Tidak hanya atlet, penonton pun merasakan euforia yang sama. Muhammad Wildan, seorang penonton dari Banda Aceh, mengaku sengaja datang ke Tongging karena kecintaannya pada olahraga aquabike. “Sejak tahun pertama, kami sekeluarga selalu menonton. Tahun ini kami juga berencana menyaksikan seri lain seperti Run About, Freestyle, dan Ski Division di Parapat, Silalahi, serta Samosir,” katanya.

BACA JUGA: Debat Kedua Pilkada Karo 2024: Aman dan Tertib Berkat Pengawalan Ketat TNI-Polri

Ajang ini akan berlanjut dengan Dairi Cup untuk kategori endurance pada 14 November, dilanjutkan Simalungun Cup pada 15 November. Puncak acara Grand Prix (GP) Lake Toba akan berlangsung di Samosir pada 16-17 November dengan kelas Ski Ladies GP 1, Ski GP 1, Runabout GP 1, dan Freestyle yang dijamin akan semakin memeriahkan kejuaraan ini.

Rangkaian Aquabike World Championship 2024 bukan hanya sekadar olahraga, namun menjadi momentum penting untuk mengangkat pesona wisata dan budaya lokal di sekitar Danau Toba. (KSC)

Pos terkait