Pasangan ASSED Terima Dukungan Dari Seribuan Masyarakat

SIBOLGA | www.kliksumut.com – Pasangan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Sibolga, Ahmad Sulhan Sitompul dan Edward Siahaan atau ASSED menerima dukungan murni dari masyarakat yang hadir di Center ASSED jalan Suprapto. (12/2/2020)

Bacaan Lainnya

Hal ini terlihat dari antusias seribuan masyarakat yang berasal dari dua Kecamatan di Kota Sibolga, yakni Kecamatan Sibolga Selatan dan Sibolga Sambas dengan sukarela menyerahkan bukti dukungannya terhadap pasangan Ahmad Sulhan Sitompul dan Edward Siahaan.

Bakal Calon Walikota Sibolga, Ahmad Sulhan Sitompul didampingi pasangannya Edward Siahaan menyatakan kebanggaannya atas dukungan tanpa paksaan yang mereka terima langsung dari seribuan masyarakat.

Baca juga : Waket DPRD Sumut Rahmansyah : Kami Akan Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Sibolga Tapteng

“Ini sebagai bukti kami ( ASSED ) benar-benar diinginkan oleh masyarakat untuk memimpin di Kota Sibolga,” jelas Ahmad Sulhan Sitompul.

Lanjut, Bakal Calon Walikota Sibolga ini menambahkan antusiasnya masyarakat memberikan dukungan kepada ASSED juga membuktikan bahwa masyarakat ingin perubahan signifikan dengan pola pembangunan yang secara berkesinambungan.

“Apa yang telah dirintis oleh Walikota Sibolga, HM Syarfi Hutauruk tentunya akan kami lanjutkan dengan memberikan terobosan-terobosan yang baru dan sesuai dengan keinginan masyarakat,”ujarnya.

Dijelaskanya, terobosan-terobosan itu nantinya tetap menitikberatkan pada visi dan misi Pasangan Ahmad Sulhan Sitompul dan Edward Siahaan yakni nyaman, sejahtera dan transparan.

Baca juga ; Dinsos Sibolga Serahkan Santunan pada Ahli Waris Korban Bencana Alam KM Restu Bundo

“Kami ingin masyarakat Kota Sibolga nyaman bertempat tinggal, sejahtera hidupnya dan pemerintahan yang dijalankan secara transparan,” tegasnya.

Sementara itu, salah warga yang memberikan dukungannya kepada Pasangan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Sibolga, Ahmad Sulhan Sitompul dan Edward Siahaan menyatakan dirinya memberikan dukungan disebabkan pasangan ASSED dinilai lebih mengetahui apa yang dibutuhkan masyarakat.

“Keduanya tinggal di Kota Sibolga dan pastinya akan memberikan perhatiannya kepada masyarakat dengan baik,” ujar Ipan. ( Roy )

Pos terkait