PABSI Medan Terapkan Prokes Terhadap Atlet

MEDAN | kliksumut.com – Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) Medan tengah fokus latihan di gedung PABSI Sumut Jalan Veteran Desa Helvetia, Kecamatan Helvetia, Kabupaten Deliserdang. Latihan digelar dengan penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) jelang Kejuaraan Daerah (Kejurda) Angkat Besi yang akan dihelat di Tebingtinggi, 18-19 Juni mendatang.

“Saat ini ada sebanyak 15 atlet yang terdiri dari 12 atlet pria dan 3 atlet wanita yang dipersiapkan untuk mengikuti Kejurda Angkat Besi di Tebingtinggi. Para atlet yang kosentrasi latihan di gedung PABSI Sumut dan Gym KONI Medan dengan menerapkan Prokes yang ketat,” ujar Ketua PABSI Medan Aja Melhan Surbakti di Medan, Selasa (8/6/2021).

 

Bacaan Lainnya

Baca juga: Petugas Kesehatan Puskesmas Pantai Cermin Terpapar Covid-19



Ia menambahkan di masa pandemi ini para atlet dianjurkan untuk menerapkan Prokes sesuai dengan anjuran pemerintah. Penerapan Prokes ini dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumuman dan meningkatkan imun. Tentu hal ini sangat penting dalam penerapan prokes dalam aktivitas sehari-hari maupun saat latihan sehingga para atlet terhindar dari paparan virus Covid-19.

Lebih lanjut Surbakti menuturkan kondisi fisik atlet memegang peranan yang sangat penting dalam program latihan. Program latihan kondisi fisik haruslah direncanakan secara baik dan sistematis yang ditujukan untuk meningkatkan kesegaran jasmani dan kemampuan fungsional dari sistem tubuh sehingga dengan demikian memungkinkan atlet untuk mencapai prestasi yang baik.

Pos terkait