Migor Langka di Pasar Tradisional

MEDAN | kliksumut.com Komisi III DPRD Medan melakukan kunjungan mendadak melihat ketersediaan minyak goreng di Pasar Tradisional Sei Kambing Jalan Gatot Subroto Medan, Selasa (21/02/22).

Kunjungan dipimpin Ketua Komisi C DPRD Medan, Muhammad Afri Rizki bersama anggota Komisi C DPRD Medan, Netty, Edward dan Hendri Duin serta para staff Komisi C DPRD Medan.

BACA JUGA: DPRD Medan Sidak Stok Kelangkaan Migor Dipasaran

Saat dilokasi, Afri Rizki menemukan ketersediaan minyak goreng saat berkunjung ke Pasar Sei Kambing, menemukan minyak goreng kosong.

Kepada wartawan, Afri Rizki menyebutkan hendaknya pihak Dinas Perdagangan Kota Medan melakukan pengawasan dalam pendistribusian minyak goreng.

Artinya, harus merata sehingga tidak tertuju pada satu tempat saja, ini juga sebagai antisipasi kerumunan orang. “Maka untuk itu, selain dinas pihak kecamatan dan kelurahan juga berperan melakukan pengawasan termasuk ketersediaan maupun harga,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Sinergi dengan TNI, Kemendag Perkuat Stok Migor ke Wilayah Indonesia Timur

Selama kunjungan Komisi C DPRD Medan, Ketua Komisi C DPRD Medan, Muhammad Afri Rizki Lubis menerima keluhan dari warga bermohon agar pendistribusian minyak goreng merata.

Salah Ashari seorang pedagang sembako pasar Sei Kambing mengatakan, sudah 1 Minggu kosong minyak. Dan kami dijatah 2 karton sehari. “Kami menginginkan supaya kelangkaan minyak goreng ini bisa diatasi pemerintah,” harapnya. (Alian)

Pos terkait