Lebaran Ke-2 Plt. Wali Kota Medan Tinjau Bantuan Tahap II

Akhyar Nasution Plt.Wali Kota Medan masih tetap saja peduli terhadap warganya
Akhyar Nasution Plt.Wali Kota Medan masih tetap saja peduli terhadap warganya


MEDAN | kliksumut.com – Walaupun masih dihari lebaran Akhyar Nasution Plt.Wali Kota Medan masih tetap saja peduli terhadap warganya. Hal ini terbukti 2 Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah melakukan peninjaun Bantuan Sosial (Bansos) terhadap dampak Covid-19 tahap 2 ke lingkungan 16 Kelurahan Mabar Kecamatan Medan Deli.

Dengan menggunakan sepeda motor meninjau langsung pemberian Bansos dan melihat daftar penerima bantuan dilingkungan 16 Kelurahan Mabar melalui papan yang tertera penerima bantuan. Agar bantuan tepat sasaran, serta melihat langsung cara penyalurannya kemasyarat.

Plt. Wali Kota Medan Akhyar Nasution mengatakan, adanya bantuan sosial dari Pemko Medan tahap 2 ini sangat senang sekali, apalagi warganya mau mengedepankan protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan menjaga jarak. Hal ini bertujuan mencegah terkena Virus Corona yang saat ini sedang marak. Senin (25/05/20) disela-sela acara pemberian bantuan sosial dilingkungan 16 Kelurahan Mabar Kecamatan Medan Deli.

Dikatakannya, sangat berterimakasih sekali kepada aparat pemerintahan dikecamatan, kelurahan dan Kepling yang sudah mau bekerja walaupun dihari Lebaran ini.

Baca juga : Pemko Medan Terus Mendapat Bantuan Dari Donatur dan Kalangan Partai 

“Insya Allah bantuan berupa 20 Kg Beras dan 2 Kg Gula ini bisa bermanfaat bagi warga kota Medan. Apalagi disaat Covid-19 ini, kira virus ini bisa secepatnya hilang dari negeri kita ini khususnya kota Medan,” harap Akhyar didampingi Feri Suhairi Camat Medan Deli.

Camat Medan Deli Feri Suhairi menjelaskan, pelaksanaan penyaluran bansos sudah berlangsung selama 2 hari ini. Tepatnya Minggu 24 Mei 2025 sore kemarin dilingkungan 8 Kelurahan Mabar dan dilanjutkan hari ini dilingkungan 16.

“Kiranya bansos ini dapat meringankan beban masyarakat yang kurang mampu terdampak Covid-19,” terangnya.

Dilaporkannya, selama 2 hari ini sudah dibagikan bansos sebanyak 600 paket kepada masyarakat yang tidak mampu.

Baca juga : OPD Pemko Medan Harus Tingkatkan Kinerja

“Lingkungan 8 sebanyak 200 Paket dan lingkungan 16 sebanyak 400 paket,” jelasnya.

Feri menghimbau, agar warga bersabar karena kami dari pihak kecamatan, kelurahan dan kepala lingkungan akan tetap menyalurkan bansos kewarga sesuai nama yang tertera dipapan pegumuman. (Alian/rel)

Pos terkait