Kemendagri Apresiasi Kinerja Gemilang Pj Gubernur Agus Fatoni di Sumut

Kemendagri Apresiasi Kinerja Gemilang Pj Gubernur Agus Fatoni di Sumut
Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni menyampaikan Laporan Kinerja Triwulan Pertama periode 24 Juni hingga 24 September 2024 pada Inspektorat Jenderal Kemendagri di Kantor Kemendagri, Jakarta, Selasa (24/9/2024). (kliksumut.com/ist)

EDITOR: Wali

KLIKSUMUT.COM | JAKARTA – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Tim Evaluasinya memberikan apresiasi tinggi atas kinerja Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Agus Fatoni, selama menjabat. Pujian tersebut disampaikan dalam Laporan Kinerja Triwulan Pertama untuk periode 24 Juni hingga 24 September 2024 yang dipaparkan pada Inspektorat Jenderal Kemendagri di Jakarta, Selasa (24/9/2024).

Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri, Yusharto Huntoyungo, mengapresiasi berbagai capaian yang berhasil diraih oleh Agus Fatoni selama memimpin Sumut. Beberapa pencapaian yang diakui adalah peningkatan pertumbuhan ekonomi, penurunan inflasi, upaya pengentasan stunting, pengelolaan BUMD, serta pengelolaan APBD dan izin usaha.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Tegaskan Peran Vital Bawaslu dalam Sukseskan Pilkada Serentak 2024

“Capaian-capaian yang disampaikan Pj Gubernur Fatoni sangat lengkap dan mengesankan. Kemendagri selalu mendukung penuh upaya pemerintah daerah dalam memajukan wilayahnya,” ungkap Yusharto.

Salah satu prestasi paling mencolok adalah pertumbuhan ekonomi Sumut yang meningkat dari 4,88% menjadi 4,95%. Selain itu, Fatoni juga sukses menurunkan inflasi secara signifikan. Pada Juni 2024, inflasi Sumut mencapai 3,35%, tetapi turun menjadi 2,06% pada Juli, dan lebih rendah lagi menjadi 1,86% pada Agustus, yang berada di bawah inflasi nasional.

Angka kemiskinan di Sumut juga berhasil ditekan dari 8,15% pada 2023 menjadi 7,99% pada 2024. “Penurunan angka kemiskinan ini sangat positif, dan kami berharap tren ini terus berlanjut dengan sinergi antara pemda dan pemerintah pusat,” ujar Yusharto.

Selain ekonomi, penurunan prevalensi stunting juga menjadi sorotan. Sekretaris Inspektorat Jenderal Kemendagri, M Husin Tambunan, menyebutkan bahwa penurunan stunting di Sumut menjadi salah satu prestasi yang perlu diapresiasi. Pada tahun 2023, prevalensi stunting mencapai 18,9%, dan terus menunjukkan tren positif setiap tahunnya.

“Stunting adalah prioritas nasional, dan Sumut telah menunjukkan kemajuan signifikan dalam hal ini,” tambah Husin.

Menanggapi apresiasi tersebut, Agus Fatoni menyatakan komitmennya untuk terus bekerja keras dan bersinergi dengan semua pihak demi mencapai kesejahteraan masyarakat. “Saya berterima kasih atas amanah yang diberikan. Kami akan terus menjaga keragaman dan harmoni masyarakat Sumut, serta mengoptimalkan potensi daerah untuk mencapai kesejahteraan,” kata Fatoni.

BACA JUGA: Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Apresiasi Kelancaran PON XXI, Puji Sigapnya PB PON Atasi Kendala

Acara ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting seperti Plh Inspektur II Ihsan Dirgahayu, PPUPD Ahli Utama Azwan, dan Plt Inspektur IV Muhammad Dimiyati, serta jajaran pimpinan OPD Sumut.

Dengan kinerja dan prestasi yang telah diraih, Agus Fatoni membuktikan bahwa Sumut terus berkembang di bawah kepemimpinannya, menciptakan harapan baru bagi masa depan provinsi ini. (KSC)

Pos terkait