REPORTER: Herman Harahap
EDITOR: Wali
KLIKSUMUT.COM | KARO – Event internasional bergengsi, Endurance Karo Cup Aquabike World Championship 2024, secara resmi dimulai pada Rabu (13/11/2024) pukul 11.00 WIB di Pantai Sinalsal, Danau Toba. Acara pembukaan ini diselenggarakan dengan penuh kemeriahan, dipimpin oleh jajaran Forkopimda Karo yang menaiki kapal patroli TNI AD Rigid Inflatable Boat (RIB), menandakan semangat tinggi dalam menyambut kompetisi olahraga air berskala dunia ini.
Open Ceremony ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang, anggota DPRD Rapi Ginting, Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto, S.H., S.I.K., M.M., M. Tr. Opsla, Dandim 0205/TK Letkol Inf. Ahmad Afryan Rangkuti, Danyonif 125/Simbisa Letkol Inf. Ronald Manurung, serta Kajari Karo Darwis Burhansyah, S.H., M.H. Turut hadir pula Deputi Operasi Pencarian dan Pertolongan Kesiapsiagaan Basarnas RI, Laksamana Muda R. Eko Suyatno, yang menyatakan dukungannya terhadap kelancaran acara ini.
BACA JUGA: H-1 Pelantikan Presiden RI Ke-8, Polres Tanah Karo Tingkatkan Kesiapsiagaan Keamanan
Kompetisi yang diikuti oleh 73 pembalap dari 30 negara ini menjadi ajang unjuk ketangkasan para rider internasional, termasuk 10 pembalap Indonesia. Para peserta harus menyelesaikan race endurance selama 35 menit ditambah satu putaran, menguji kecepatan dan daya tahan mereka di perairan menantang Danau Toba. Rider asal Portugal, Lino Araujo, berhasil meraih posisi pertama pada hari pertama, disusul oleh Rubben Jimenez Riquelme dari Spanyol dan Teddy Pons dari Prancis. Selain balapan, pengunjung juga disuguhkan aksi freestyle jetski yang memukau.
Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto mengungkapkan, “Pembukaan acara ini menjadi momentum penting bagi Kabupaten Karo untuk menunjukkan keramahan dan kesiapan kami dalam menyelenggarakan ajang internasional. Kami berharap acara ini bisa memberikan pengalaman berkesan bagi seluruh peserta dan penonton, sekaligus mempromosikan potensi wisata Karo.”
BACA JUGA: Debat Kedua Pilkada Karo 2024: Aman dan Tertib Berkat Pengawalan Ketat TNI-Polri
Event ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga berperan besar dalam memperkenalkan keindahan alam Danau Toba dan memperkuat pariwisata lokal. (KSC)