JNE Raih Indonesia Best Brand Award (IBBA) 2024: Pengakuan sebagai Brand Terbaik di Usia 34 Tahun

JNE Raih Indonesia Best Brand Award (IBBA) 2024: Pengakuan sebagai Brand Terbaik di Usia 34 Tahun
Kurnia Nugraha, selaku Media Communication Departmen Head JNE menerima penghargaan Indonesia Best Brand Award 2024 pada kategori Jasa Kirim di Hotel Shangri-La (6/11/2024). (kliksumut.com/ist)

EDITOR: Wali

KLIKSUMUT.COM | JAKARTA – Di usia ke-34 pada tanggal 26 November 2024, JNE kembali menunjukkan eksistensinya sebagai perusahaan jasa pengiriman terdepan dengan meraih penghargaan Indonesia Best Brand Award (IBBA) 2024 untuk kategori Jasa Pengiriman. Penghargaan bergengsi ini diberikan dalam acara yang mengusung tema Orchestrating Adaptive Marketing Strategy to Become the Great Brand in the Digital Era, yang diselenggarakan oleh SWA Media Group bekerja sama dengan MARS Indonesia Digital di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat (6/11/2024).

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Kemal E Gani, Group Chief Editor Majalah SWA, didampingi oleh Sudjatmaka, Wakil Pimpinan Umum Majalah SWA, dan Aryono Kurnianto, Research Director MARS Indonesia Digital. Menerima penghargaan tersebut adalah Kurnia Nugraha, Media Communication Department Head JNE, yang menyampaikan apresiasi tinggi atas penghargaan ini sebagai bukti pengakuan atas dedikasi JNE dalam dunia jasa pengiriman.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: JNE Berangkatkan 559 Karyawan untuk Ibadah Umrah, Wujud Apresiasi dan Dedikasi

Penghargaan Istimewa di Ulang Tahun JNE yang Ke-34

Dalam sambutannya, Kurnia menyampaikan bahwa penghargaan ini adalah hadiah istimewa bagi JNE yang akan merayakan hari jadinya yang ke-34. “Mewakili seluruh karyawan dan manajemen JNE, kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada SWA Media Group atas penghargaan sebagai brand terbaik dalam IBBA 2024. Ini menjadi bukti bahwa JNE berhasil membangun hubungan kuat dengan pelanggan dan telah menjadi bagian penting dalam kehidupan masyarakat Indonesia,” ungkapnya.

Prinsip “Connecting Happiness” sebagai Kunci Sukses JNE

JNE selalu memegang teguh nilai-nilai Berbagi, Memberi, dan Menyantuni dengan semangat Connecting Happiness. Prinsip ini terus mendorong JNE untuk memberikan kontribusi positif bagi karyawan dan masyarakat. Kurnia menegaskan bahwa prinsip ini diimplementasikan melalui beragam program kolaborasi di bidang sosial, olahraga, budaya, hingga edukasi yang mendukung pemberdayaan UMKM dan komunitas lokal.

BACA JUGA: JNE Medan Dukung Pendidikan: Kunjungan Industri Mahasiswa Malaysia ke Medan

IBBA: Pengakuan Tertinggi bagi Brand Terkemuka di Indonesia

Indonesia Best Brand Award (IBBA) adalah penghargaan prestisius yang mengakui perusahaan dan brand terbaik yang sukses mempertahankan reputasinya di tengah persaingan industri. IBBA memberikan referensi penting bagi perusahaan dalam menjaga dan mengembangkan strategi pemasaran di era digital, serta menjadi wadah untuk mendukung interaksi bisnis berkelanjutan antara perusahaan, mitra, dan pelanggan.

Dengan penghargaan ini, JNE tidak hanya memperkuat posisinya sebagai pemimpin pasar dalam layanan pengiriman, tetapi juga menunjukkan komitmen berkelanjutan untuk memberikan nilai tambah dan inovasi bagi pelanggan di era digital yang terus berkembang. (KSC)

Pos terkait