Dies Natalis ke-72 USU: Prof. Muryanto Amin Dorong Pemanfaatan Teknologi Digital dalam Riset dan Pembelajaran

Dies Natalis ke-72 USU: Prof. Muryanto Amin Dorong Pemanfaatan Teknologi Digital dalam Riset dan Pembelajaran
Rektor USU, Prof Dr Muryanto Amin pada Dies Natalis ke-72 di Auditorium kampus USU. ( teks foto: kliksumut.com/ ist)

REPORTER: Swisma
EDITOR: Wali

KLIKSUMUT.COM | MEDAN – Memasuki usia ke-72, Universitas Sumatera Utara (USU) semakin mengukuhkan perannya sebagai salah satu perguruan tinggi terkemuka di Indonesia. Dalam peringatan Dies Natalis yang digelar di Auditorium USU, Medan, Selasa (15/10/2024), Rektor USU, Prof. Dr. Muryanto Amin S.Sos M.Si, menekankan pentingnya integrasi teknologi digital dalam riset dan proses pembelajaran.

“Perguruan tinggi harus adaptif terhadap perubahan industri yang terus berkembang. Program magang, riset kolaboratif, serta inovasi berbasis teknologi harus menjadi prioritas agar lulusan kita mampu bersaing di kancah global,” ujar Prof. Muryanto dalam pidatonya.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Dies Natalis USU ke-72, Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Harapkan USU Terus Lahirkan Generasi Unggul

Ia menambahkan, digitalisasi dalam pendidikan tinggi tidak hanya memperluas akses pendidikan, tetapi juga mempercepat peningkatan kualitas riset yang inovatif. Menurutnya, dukungan dari pemerintah dan dunia industri, baik dalam bentuk pendanaan maupun fasilitas, sangat diperlukan untuk mendorong produktivitas riset di kampus.

“Pendidikan tinggi harus memanfaatkan teknologi digital secara optimal. Dengan digitalisasi, kita bisa menjangkau seluruh pelosok negeri dan memastikan tidak ada lagi kesenjangan dalam akses pendidikan berkualitas,” jelas Prof. Muryanto.

Fokus pada Karakter dan Moral Lulusan

Selain mencetak lulusan yang unggul secara akademis, Prof. Muryanto juga menekankan pentingnya pembentukan karakter yang kuat. “Etika, integritas, dan semangat kebangsaan harus menjadi fondasi bagi setiap lulusan. Indonesia Emas bukan hanya soal kemajuan ekonomi, tapi juga kualitas moral dan sosial warganya,” tegasnya.

Peringatan Dies Natalis ke-72 USU kali ini mengusung tema “Perkuat Ekosistem Pendidikan Tinggi Meraih Indonesia Emas”. Acara tersebut dihadiri oleh Pj Gubernur Sumatera Utara, Dr. Drs. H. Agus Fatoni, M.Si, serta berbagai tokoh akademik seperti Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) USU, Dr. Nurmala Kartini Panjaitan, dan diwarnai oleh orasi ilmiah yang disampaikan Ferry Irwandy.

Prof. Muryanto juga menegaskan bahwa ekosistem pendidikan tinggi harus diperkuat melalui sinergi antara institusi pendidikan, dunia usaha, industri, pemerintah, dan masyarakat. “Perguruan tinggi harus menjadi kawah candradimuka yang melahirkan generasi emas. Kolaborasi yang erat antara kampus dan dunia kerja sangat penting,” imbuhnya.

USU Menuju Transformasi Global

Sebagai salah satu universitas dengan standar global, USU terus berupaya memperkuat posisinya sebagai World Class University. Sejak Prof. Muryanto diamanahi jabatan sebagai rektor pada tahun 2021, USU telah menjalankan berbagai program prioritas dalam rangka transformasi tridharma perguruan tinggi.

Gerakan “Transformation Towards The Ultimate”, yang diinisiasi sejak 2021, menjadi landasan bagi berbagai perubahan strategis di USU. Program-program ini meliputi peningkatan Angka Partisipasi Kasar (APK), menghasilkan lulusan yang siap pakai dan berintegritas, serta memberikan layanan pendidikan berstandar global.

“Momentum Dies Natalis ini penting untuk merefleksikan pencapaian USU dalam beberapa tahun terakhir dan menegaskan komitmen kami untuk terus berkontribusi bagi pembangunan bangsa,” tutur Prof. Muryanto.

BACA JUGA: Antusias! Warga Sambut Meriah Paslon Nomor Urut 4 “BINTANGTA” Saat Blusukan di Kecamatan Lae Parira

Menghadapi Tantangan Global

Menghadapi tantangan global yang semakin kompleks, Prof. Muryanto menekankan bahwa lulusan perguruan tinggi harus memiliki kompetensi khusus dalam bidang digitalisasi, energi, kesehatan, lingkungan, serta rekayasa genetik. “Lulusan USU harus adaptif, fleksibel, dan kompetitif dalam menghadapi dinamika dunia kerja,” ujarnya.

Menurutnya, di era otomasi dan digitalisasi ini, kemampuan beradaptasi dengan cepat menjadi kunci kesuksesan. “Lulusan perlu produktif sekaligus menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila sebagai landasan moral mereka,” pungkasnya.

Melalui perayaan Dies Natalis ke-72, USU kembali meneguhkan komitmennya untuk terus menjadi bagian penting dalam penguatan ekosistem pendidikan tinggi di Indonesia, serta melahirkan generasi unggul yang siap menghadapi masa depan. (KSC)

Pos terkait