Daftar Ke KPUD Labura Paslon Rizal – Aripay Disemarakkan “Jalan Mulus Ekonomi Bagus”

Daftar Ke KPUD Labura Paslon Rizal - Aripay Disemarakkan "Jalan Mulus Ekonomi Bagus"
Ribuan massa serta semaraknya iring-iringan kendaraan mengantarkan pasangan H. Ahmad Rizal Munthe, SH - H. Aripay Tambunan, MM
Daftar Ke KPUD Labura Paslon Rizal - Aripay  Disemarakkan "Jalan Mulus Ekonomi Bagus"
Ribuan massa serta semaraknya iring-iringan kendaraan mengantarkan pasangan H. Ahmad Rizal Munthe, SH – H. Aripay Tambunan, MM

LABURA | kliksumut.com – Ribuan massa serta semaraknya iring-iringan kendaraan mengantarkan pasangan H. Ahmad Rizal Munthe, SH – H. Aripay Tambunan, MM mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum Daerah Labuhanbatu Utara.

Sebagai pemilihan Calon Bupati – Wakil Bupati Kabupaten Labuhanbatu Utara pada 9 Desember 2020 di Jalan Serma Ghazali No.8 Kelurahan Aek Kanopan, Kecamatan Kualuh Hulu, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Sumatera Utara. Jumat (05/09/2020).

Bacaan Lainnya

Baca juga : Pemkab Labuhanbatu Naikkan Tarif Rp18 Jutaan, Sewa Ruko Dimasa Pandemi

Pantauan wartawan, sebelumnya pasangan dengan slogan ‘Jalan Mulus, Ekonomi Bagus’ yang diusung tiga Parpol yakni, Parpol PDI- Perjuangan sebanyak 4 kursi, Parpol Gerindra sebanyak 3 kursi dan Parpol PKS sebayak 2 kursi, berkumpul melaksanakan doa bersama dengan ribuan massa tersebut.

Massa yang hadir dari berbagai kalangan seperti para relawan serta simpatisan maupun para kader ketiga Parpol dan masyarakat Labuhanbatu Utara dengan ‘ Harapan Baru’ berlokasi di Damuli Pekan, Kecamatan Kualuh Selatan.

Terlihat berbagai jenis pakai yang digunakan dari pakaian bercorak gambar pasangan calon H. Ahmad Rizal Munthe, SH – H. Aripay Tambunan, MM berupa kaos, kemeja hingga pakaian koko putih dan busana muslimah berwarna putih.

Bahkan Paslon H. Ahmad Rizal Munthe SH – Aripay Tambunan MM dibawa menumpangi mobil Triton berwarna hitam sambil melambaikan tangan bersorak memberikan semangat ‘Harapan Baru’ dengan menyebutkan” Jalan Mulus, Ekonomi Bagus disetiap perjalanan menuju kantor KPUD Labura tersebut.

Tim Pemenangan Harapan Baru, Ilham Hutabarat menuturkan, untuk pasangan H. Ahmad Rizal Munthe SH – H. Aripay Tambunan MM mendapat jadwal pendaftaran, sekitar pukul 14.00 Wib, Jumat (05/09/2020) oleh pihak Komisi Pemilihan Umum Daerah Labuhanbatu Utara.

” Iya, hari ini Paslon Jalan Mulus, Ekonomi Bagus telah bersiap-siap menuju ke kantor KPUD Labura, tadi kita sempat melakukan doa bersama sebelum ke KPUD “, sebutnya.

Dijelaskan, untuk titik kumpul dimulai dari Damuli Pekan diperkirakan berjarak sekitar mencapai 11 Kilometer untuk menuju kantor KPUD dengan dukungan massa yang diperkirakan mencapai ribuan nantinya.

“Iya, tadi kita kumpul di Damuli Pekan sekitar pukul 13.30 Wib, tuk melakukan doa bersama berikan ‘Harapan Baru’ kepada masyarakat Labura”, tutupnya.

Sementara itu, Ketua KPUD Labura bersama Komisioner lainnya, terlihat menerima berkas pendaftaran Paslon H. Ahmad Rizal Munthe SH – H. Aripay Tambunan MM.

Disana, Ketua KPUD Labura Heriamsyah sempat menyebutkan, kalau pemeriksaan kesehatan bagi para Paslon akan dilakukan di RSUD Adam Malik Medan dari tanggal 8-11 September 2020 mendatang

“Iya, nanti dilanjutkan dengan tahapan verifikasi administrasi, kita juga akan melakukan tahapan verifikasi dari tanggal 8-11 September ini,” terangnya.

Baca juga : KPUD Labuhanbatu Terima 4 Bapaslon Pilkada Tetapkan Jadwal Mendaftar

Informasi diperoleh, Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan S.I.K dalam rangka pengamanan tahapan Pilkada 2020. Telah mempersiapkan bersama TNI-Polri sebanyak 800 personel di Kabupaten Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara dan Labuhanbatu Selatan sebagai Wilayah Hukum Polres Labuhanbatu.

Dengan harapan para simpatisan Paslon tetap menerapkan protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19 untuk wajib memakai masker dan jaga jarak bersalaman terkhususnya kontak fisik secara langsung nantinya. (MAhRA).

Pos terkait