Bupati Tapsel: Sopir Juga Punya Peran Penting Dalam Pemilu 2024

Bupati Tapsel: Supir Juga Punya Peran Penting Dalam Pemilu 2024
Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly Pasaribu disampingi Ketua KPU Zulhajji Siregar dan unsur Forkopimda secara simbolik melepas truk pengangkut logistik dari halaman Kantor KPU Tapsel, Jl. Lintas Sumatera, Desa Situmba, Kecamatan Sipirok, Senin (12/2/2024). (FOTO: Y. Martin Panggabean)

TAPANULI SELATAN | kliksumut.com Tidak hanya pihak penyelenggara seperti Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan jajaran dibawahnya, sopir truk pengangkut logistik juga punya peran penting dalam Pemilu 2024.

Ha itu ditegaskan Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly Pasaribu saat melepas secara simbolik truk pengangkut logistik dari halaman Kantor KPU Tapsel, Jl. Lintas Sumatera, Desa Situmba, Kecamatan Sipirok, Senin (12/2/2024).

Bacaan Lainnya

Hadir dalam acara tersebut Ketua KPU Tapsel Zulhajji Siregar dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setempat.

Dalama kesempatan itu, Dolly mengimbau kepada seluruh masyarakat Tapsel untuk berperan aktif menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024, tidak terkecuali para sopir angkutan logistik Pemilu 2024.

BACA JUGA: Kapolres Karo Bersama Forkopimda Lepas Pendistribusian Logistik Pemilu

“Hari ini kita mulai distribusikan logistik. Ini tanggungjawab besar. Pak sopir juga terlibat dalam pesta demokrasi,” sebut Dolly.

Dolly menyebutkan, tanggungjawab sopir sangat besar untuk memastikan muatan selamat sampai tujuan, meski medan yang dilalui sangat berat dan penuh risiko.

“Pekerjaan ini tidak mudah. Selain itu ada beberapa TPS di Tapsel yang sulit dijangkau, seperti melalui jalanan medannya sulit, melewati sungai yang kadar airnya naik sehingga mengharuskan menjaga surat suara jangan sampai rusak ketika tiba dilokasi,” papar Dolly.

Dolly juga mengingatkan para sopir untuk tetap waspada dan ekstra hati-hati dalam mengemudikan truk, mengingat curah hujan di kawasan Tapsel relatif tinggi beberapa hari terakhir.

“Tentunya kita harapkan, perjalanan nantinya tidak ada halangan dan sampai tujuan dengan keadaaan selamat,” harap Dolly.

BACA JUGA: KPU Labura Distribusikan Logistik Pemilu 2024

Sementara Ketua KPU Tapsel Zulhajji Siregar menyebutkan, pihaknya mengerahkan 40 truk untuk mengangkut logistik Pemilu 2024 pada Senin (12/2/2024) dan diharapkan dapat diterima Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Selasa (13/2/2024).

Logistik tersebut selanjutnya akan didistribusikan kepada Panitia Pemungutan Suara (PPS) ditingkat kelurahan/desa dan berikutnya ke tinggkat TPS, sehari sebelum masa penjoblosan.

“Tiap truk kita siapkan petugas pengamanan dari Polres Tapsel, personil TNI dan staf KPU Tapsel turut mendampingi,” sebut Siregar.

Siregar juga menyebutkan, pihaknya telah memastikan jumlah logistik Pemilu 2024 sesuai dengan kebutuhan untuk 5.370 TPS yang tersebar di 15 kecamatan sekabupaten Tapsel.

“Logistik ini kita pastikan tepat sasaran, tepat waktu, tepat jumlah, dan tepat jenis,” tutup Siregar. (Fik/Y. Martin Panggabean)

Pos terkait