Berikan Motivasi dan Edukasi, Kompol Anria Rosa Pilliang SH SIK Kunjungi SMA N-3 Medan

Berikan Motivasi dan Edukasi, Kompol Anria Rosa Pilliang SH SIK Kunjungi SMA N-3 Medan
Kapolsek Medan Barat, Kompol Anria Rosa Pilliang SH SIK saat berikan motivasi dan edukasi dalam kunjungannya ke SMA N-3 Medan. (istimewa)

REPORTER: Jhonson Siahaan
EDITOR: Wali

KLIKSUMUT.COM | MEDAN – Di era globalisasi teknologi seperti saat ini, generasi penerus bangsa memerlukan motivasi dan edukasi agar tidak salah arah dan tujuan. Salah satu inisiatif yang patut diapresiasi adalah kegiatan Polsek Medan Barat di SMA Negeri 3 Medan, yang berlokasi di Jalan Budi Kemasyarakatan, Kelurahan Pulo Brayan Kota, Kecamatan Medan Barat, Medan.

Dalam rangka menciptakan generasi penerus bangsa yang tangguh, Polsek Medan Barat mengadakan kegiatan motivasi dan edukasi kepada siswa-siswi tahun ajaran baru di SMA N-3 Medan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Medan Barat, Kompol Anria Rosa Pilliang SH SIK, yang didampingi oleh personil Bhabinkamtibmas Polsek Medan Barat.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Amankan Senjata Tajam, Polsek Medan Barat Himbau Masyarakat Agar Jaga Situasi Kamtibmas Tetap Kondusif

Kompol Anria Rosa Pilliang SH SIK menjelaskan bahwa kunjungan ini dilakukan dalam rangka kegiatan perkenalan siswa-siswi baru tahun ajaran 2024. “Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan motivasi dan edukasi mengenai kenakalan remaja,” ujar Anria Rosa Pilliang pada Sabtu (20/07/2024).

Lebih lanjut, Anria Rosa Pilliang menjelaskan bahwa materi tentang bahaya kenakalan remaja disampaikan dengan cara yang humanis dan mudah dimengerti oleh para siswa. “Kenakalan remaja adalah masalah serius yang bisa berakibat fatal. Oleh karena itu, penting bagi para siswa untuk memahami bahayanya dan cara menghindarinya,” tambahnya.

Pada kesempatan tersebut, Anria Rosa Pilliang juga mengajak para siswa untuk selalu berprestasi dan menghindari perbuatan yang melanggar hukum. “Masa depan bangsa ada di tangan kalian. Isilah masa muda dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat,” tegasnya.

Anria Rosa Pilliang berharap bahwa kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran siswa-siswi tentang bahaya kenakalan remaja serta mendorong mereka untuk menjadi generasi muda yang positif dan berprestasi. “Kepada adik-adik, raihlah prestasi sebanyak mungkin dan hindari segala bentuk kenakalan remaja karena itu bisa merugikan diri sendiri,” pesannya.

BACA JUGA: Medan Barat Kuasai Atletik Porwil Kota Medan

Kedatangan Kompol Anria Rosa Pilliang SH SIK bersama personil Bhabinkamtibmas Polsek Medan Barat disambut dengan antusias oleh para siswa-siswi dengan yel-yel penyemangat yang dipimpin langsung olehnya. Pada awal kunjungannya, Kompol Anria Rosa Pilliang SH SIK juga memberikan pantun perkenalan kepada para siswa.

Acara tersebut juga diisi dengan sesi tanya jawab antara siswa-siswi baru tahun ajaran 2024 dengan Kompol Anria Rosa Pilliang SH SIK. Di akhir kegiatan, Kompol Anria Rosa Pilliang SH SIK memberikan hadiah berupa cokelat, tas, dan botol minum kepada siswa yang aktif bertanya dan menunjukkan antusiasme dalam mengikuti sosialisasi. (KSC)

Pos terkait