Banjir Rendam Ratusan Rumah di Barus, 3 Meninggal Dunia Akibat Longsor

Banjir Rendam Ratusan Rumah di Barus, 3 Meninggal Dunia Akibat Longsor
Banjir melanda ratusan rumah di Barus, longsor di Kecamatan Barus Utara hantam 3 nyawa sekaligus.

SIBOLGA | kliksumut.com Desa Sigambo-gambo, Kecamatan Barus, mengalami dampak banjir terparah akibat tingginya curah hujan di Kabupaten Tapanuli Tengah, Jumat (11/11/2022).

Otoritas setempat memperkirakan 90 persen rumah warga di desa berpenduduk 186 jiwa itu, terendam banjir dengan ketinggian air mencapai 1 meter.

“Desa lain, seperti Ujung Batu, Kinali, dan Kampung Mudik, juga terkena banjir. Tapi, desa kami yang terparah,” kata Kepala Desa Sigambo-gambo, Apre Solli Manalu, di posko bantuan warga terdampak banjir, Sabtu (12/11/2022).

BACA JUGA: 3 Korban Tewas dalam 1 Keluarga Tertimbun Longsor di Tapteng

Menurut Apre, banjir yang melanda desanya disebabkan luapan air Sungai. Dan, tidak ada korban jiwa akibat peristiwa tersebut.

“Banjir ini diperkirakan dari Sungai Aek Serasa. Sebelumnya, sudah ada rencananya pemerintah provinsi melakukan normalisasi sungai tersebut untuk anggaran tahun depan,” sebutnya.

Longsor menelan tiga korban jiwa di Kecamatan Barus Utara

Sementara itu, memilukan bagi keluarga Mendris Simbolon (39) warga Desa Siharbangan, Kecamatan Barus Utara, Tapteng. Istri dan sepasang anaknya harus lebih duluan menghadap sang maha kuasa.

Pos terkait