Apel Terakhir TMMD ke-121: Satgas Diminta Prioritaskan Keselamatan dan Kesehatan

Apel Terakhir TMMD ke-121: Satgas Diminta Prioritaskan Keselamatan dan Kesehatan
Pada Minggu (18/8/2024), apel pagi yang diadakan di lokasi sasaran fisik TMMD di Dusun Surbakti, Desa Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu, menjadi apel terakhir sebelum penutupan kegiatan TMMD yang akan berlangsung empat hari lagi. (kliksumut.com/ist)

EDITOR: Wali

KLIKSUMUT.COM | STM HULU – Meskipun hari libur, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 tahun anggaran 2024 Kodim 0204/Deli Serdang tetap menjalankan tugas mereka dengan penuh tanggung jawab. Pada Minggu (18/8/2024), apel pagi yang diadakan di lokasi sasaran fisik TMMD di Dusun Surbakti, Desa Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu, menjadi apel terakhir sebelum penutupan kegiatan TMMD yang akan berlangsung empat hari lagi.

Dalam apel tersebut, Serka Sunar yang memimpin jalannya acara memberikan arahan penting kepada personil Satgas. Ia menekankan pentingnya menjaga keselamatan dan kesehatan dalam menyelesaikan sisa pekerjaan, terutama dalam pembangunan jalan sepanjang 3.400 meter, yang saat ini masih menyisakan 300 meter lagi.

“Keselamatan dan kesehatan adalah prioritas utama. Meskipun pekerjaan hampir selesai, tetaplah bekerja dengan hati-hati dan pastikan kualitas tetap terjaga,” ujar Serka Sunar.

BACA JUGA: Satgas TMMD ke-121 Kodim 0204/Deli Serdang dan Warga Semakin Antusias Menuju Pembangunan Jalan

Selain itu, Serka Sunar juga mengingatkan bahwa jalan yang sedang dibangun akan sering dilalui truk pengangkut material sawit, sehingga kualitas pekerjaan harus dijaga agar mampu menahan beban berat. Ia menambahkan, “Pekerjaan ini bukan hanya untuk TNI atau pemerintah, tetapi untuk kepentingan masyarakat sekitar. Oleh karena itu, warga juga memiliki tanggung jawab untuk menjaga dan merawatnya.”

Sinergi TNI dan Warga di TMMD ke-121: Membangun Keakraban dan Edukasi

Sementara itu, menjelang berakhirnya program TMMD ke-121, keakraban antara personil Satgas TMMD dan warga Dusun Surbakti semakin erat. Pada hari yang sama, Serka Sunar bersama Serda Sutiyo dari Satgaskes TMMD 121 Kodim 0204/Deli Serdang, terlihat akrab berbaur dengan warga yang sedang beristirahat di lokasi pembangunan jalan.

Dalam suasana santai tersebut, Serka Sunar membuka dialog dengan warga mengenai perkembangan pembangunan jalan. “Apa kabar, Pak? Bagaimana perjalanan menuju kebun?” tanya Serka Sunar.

Warga dengan antusias menyambut pertanyaan tersebut dan mengungkapkan rasa syukur atas pembangunan jalan yang memperlancar akses mereka ke kebun. “Sekarang lebih cepat sampai tujuan, tidak seperti dulu yang bisa makan waktu setengah jam atau lebih jika jalannya becek,” kata salah satu warga.

Mendengar tanggapan positif dari warga, Serka Sunar menjelaskan bahwa peningkatan kualitas jalan menjadi harapan Satgas TMMD, meskipun pelaksanaannya ada di tangan pemerintah kabupaten. Ia juga menegaskan bahwa jalan yang dibangun dengan material sirtu setebal 15 cm ini cukup kuat untuk menahan beban truk sawit ukuran sedang, namun tetap memerlukan perawatan dari warga agar jalan tersebut dapat bertahan lama.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Terus Dikebut! Pekerjaan Perkerasan Jalan TMMD ke-121 Tinggal 300 Meter Lagi

“Kita semua berharap jalan ini dapat terus bermanfaat bagi warga. Mari kita jaga bersama-sama, karena manfaatnya akan kembali ke kita juga,” pungkas Serka Sunar.

Melalui program TMMD ke-121 ini, TNI AD menunjukkan komitmennya dalam mendukung percepatan pembangunan di wilayah terpencil, terdepan, dan terluar, dengan tetap mengedepankan sinergi dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat. (KSC)

Pos terkait