Aksi Tanam Pohon HUT Bhayangkara di Polsek Simpangempat

Aksi Tanam Pohon HUT Bhayangkara di Polsek Simpangempat
TANAM POHON: Polsek Simpangempat menggelar kegiatan penanaman pohon di lingkungan Polsek Simpangempat sebagai bagian dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-78. (Foto: kliksumut.com/Ist)

REPORTER: Herman Harahap
EDITOR: Bambang Nazaruddin

KLIKSUMUT.COM | KARO – Polsek Simpangempat menggelar kegiatan penanaman pohon di lingkungan Polsek Simpangempat, Kamis (27/6/2024). Kegiatan ini, sebagai bagian dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-78 yang dipimpin langsung Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Simpangempat Kabupaten Karo AKP Dedy Syahputra Ginting.

Bacaan Lainnya

Dedy Syahputra Ginting, mengawali penanaman dan menyerahkan kepada personil untuk menanam pohon secara bersama sama. Pohon yang ditanam berupa bibit pohon Mangga sebanyak 15 batang, Kemiri 20 batang, Cengkeh 10 batang, dan pinus 5 batang.

BACA JUGA:  Sambut HUT Bhayangkara Ke-78, Polres Aceh Selatan Tanam Pohon di Daerah Perbukitan

Kapolsek Simpangempat menyampaikan, bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen Polri dalam menjaga lingkungan serta meningkatkan ketersediaan pangan.Dengan melakukan penanaman pohon dan memperkuat ketahanan pangan, diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

Ia mengatakan, kegiatan aksi tanam pohon tersebut juga merupakan upaya untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya konservasi alam dan peran aktif dalam menjaga keanekaragaman hayati serta mengurangi dampak perubahan iklim,

BACA JUGA: Sambut HUT Bhayangkara ke-78, Polres Langkat Gelar Bakti Sosial

“Semoga pohon yang kami tanam ini dapat bermanfaat bagi kita dan kelak tentunya juga dapat dinikmati oleh masyarakat kita”, pungkas Kapolsek. (KSC)

Pos terkait